Lima Teroris Direkonstruksi di Klaten

Lima Teroris Direkonstruksi di Klaten
Lima Teroris Direkonstruksi di Klaten
KLATEN - Lima orang di antara tujuh tersangka yang melakukan aksi teror selama akhir 2010 hingga awal 2011, kemarin (14/5) dikeler ke Klaten. Di kabupaten yang berbatasan dengan Jogjakarta itu, seharian kelimanya dibawa ke delapan tempat yang pernah menjadi sasaran teror mereka. Di tempat-tempat tersebut mereka juga diminta memperagakan puluhan adegan akasi.

Lima tersangka itu adalah Agung Jati Santosa, 20; Joko Lelono, 19; Nugroho Budi Santosa, 20; Yuhda Anggoro; dan Roki Aprisanto,21. Sedangkan dua pelaku lainnya, AW, 17, sudah menjalani hukuman, dan Tri Budi Santosa, 20, tidak ikut dibawa karena sedang sakit.

Radar Solo (Jawa Pos Group) yang menyaksikan proses rekonstruksi melaporkan, dari reka ulang tersebut terungkap bahwa para tersangka memilki peran masing-masing dalam menjalankan aksi. Rekonstruksi yang pertama dilakukan di Gereja Jawa Ketandan, Desa Manjung, Kecamatan Ngawen. Sekitar 10 menit proses rekonstruksi di tempat tersebut berlangsung.

Adegan yang diperagakan dimulai dari para pelaku membawa bom yang dimasukkan tas ransel. Kemudian, salah seorang di antara mereka menaruh bom rakitan itu di pintu gereja.

KLATEN - Lima orang di antara tujuh tersangka yang melakukan aksi teror selama akhir 2010 hingga awal 2011, kemarin (14/5) dikeler ke Klaten. Di

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News