Lindsay Lohan Kecurian Jaket Seharga Rp 915 juta

jpnn.com - Nasib sial dialami "the trouble artist" Lindsay Lohan. Jaket mantel bulu seharga USD 75 ribu atau sekitar Rp 915 juta miliknya hilang digondol maling. Jaket kesayangan artis pemeran Eliizabeth Taylor di serial TV "Liz & Dick" hilang saat dia tengah ngedugem di klub "10AK" New York pada Rabu (29/1) malam.
Mengutip keterangan rekan Lilo, panggilan Lindsay Lohan, pencurian berlangsung sangat cepat. Selepas puas ngedugem artis 27 tahun ini berniat pulang. Baru beberapa langkah ke luar, Lilo kemudian sadar salah satu jaket yang dikenakannya tertinggal di sofa tempat dia kongkow bersama teman-temannya.
Apes, saat didatangi barang yang dicarinya sudah tak ada lagi di tempatnya. Upaya bertanya ke beberapa orang yang berada di tempat tadi dia berkumpul tak membawa hasil. Lilo mengklaim satu-satunya orang yang tak beranjak dari sofa hanyalah pemain NFL Seattle Seahawks yang baru saja dikenalnya.
Apa yang dialami Lilo kali ini seperti pengulangan kejadian tahun 2008. Di tempat yang sama, artis yang kerap keluar masuk penjara dan panti rehabilitasi ini juga kehilangan jaket berharga USD 12 ribu. Pemilik klub 10AK sempat menggugat Lilo karena tak terima tempat usahanya diberitakan tak aman. (pra/jpnn)
Nasib sial dialami "the trouble artist" Lindsay Lohan. Jaket mantel bulu seharga USD 75 ribu atau sekitar Rp 915 juta miliknya hilang digondol
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Agnez Mo Datangi Kementerian Hukum, Ini yang Disampaikan
- Shinta Bachir Jawab Gosip Kedekatan dengan Teuku Ryan
- 3 Berita Artis Terheboh: Kondisi Vadel Badjideh setelah Ditahan, Agnez Mo Buka Suara
- Soal Hubungan El Rumi dan Syifa Hadju, Maia Estianty: Insyaallah, Doakan Saja Menyusul
- Operasi Hidung di Thailand, Kirana Larasati Ungkap Biayanya, Wow!
- Kronologi Penangkapan Fariz RM, Ternyata Pesan Barang ke Pria Ini