Lingkungan Pemukiman Haji Menjadi Sorotan
Selasa, 08 November 2011 – 16:31 WIB
JAKARTA - Tim Pengawas Haji Komisi VIII DPR RI, Selasa (8/11), menemukan banyak permasalahan terkait lingkungan pemukiman haji, di Mina, Arab Saudi. Wakil Ketua Komisi VIII DPR RI, Radityo Gambiro, menegaskan bahwa masih ditemukan ketidakpedulian terhadap kebersihan lingkungan.
Seperti sampah yang menumpuk dan berserakan sehingga menyebarkan bau tak sedap serta pemandangan yang kotor dan jorok di hampir setiap lorong di antara tenda-tenda pemukiman Haji di Mina.
Baca Juga:
"Kondisi ini menjadi perhatian besar Tim Komisi VIII DPR RI. Selain itu juga masalah Kapasitas Tenda yang tidak mencukupi dan Makanan yang basi atau tidak memadai," katanya dihubungi wartawan dari Jakarta, Selasa (8/11).
Ditambahkan, ketiga hal Pokok tersebut menjadi kendala utama dan sangat mengganggu serta memengaruhi kondisi kesehatan para jamaah haji Indonesia yang sekarang terpusat berkumpul di Mina untuk mabid dan jumratan.
JAKARTA - Tim Pengawas Haji Komisi VIII DPR RI, Selasa (8/11), menemukan banyak permasalahan terkait lingkungan pemukiman haji, di Mina, Arab Saudi.
BERITA TERKAIT
- Dugaan Plagiarisme di Bawah Sumpah Ahli Kejagung, Tom Lembong Disebut Diuntungkan
- Usut Kasus Korupsi di Kalsel, KPK Panggil Ketua DPRD Supian
- Binus University Buka Kampus Baru di Medan, Menyediakan Prodi-Prodi Unggulan
- Usut Kasus Korupsi Izin Tambang, KPK Panggil Rudy Ong Chandra
- Endoskopi Spinal, Solusi Minimal Invasif untuk Masalah Tulang Belakang
- Tanam Mangrove di PIK & Kedonganan, B. Braun Indonesia Rogoh Kocek Ratusan Juta Rupiah