Lini Depan Madrid Mandul, Ancelotti Frustrasi
jpnn.com - MADRID- Carlo Ancelotti tak bisa menyembunyikan kekecewaannya setelah Real Madrid diimbangi Atletico Madrid dengan skor 0-0 (0-0) pada leg pertama babak perempat final Liga Champions 2014/2015.
Pasalnya, Madrid mampu menghasilkan sederet peluang emas dalam laga yang digeber di Vicente Calderon, Rabu (15/4) dini hari WIB. Sayangnya, lini depan Madrid ternyata mandul.
“Ini bukan hasil yang bagus. Kami bermain sangat baik pada babak pertama dan seharusnya bisa mencetak gol. Namun, kami harus senang dengan performa kami,” terang Ancelotti di laman BBC.
Berkat hasil itu, Madrid kini dituntut memetik kemenangan pada leg kedua jika ingin melaju ke semifinal. Di sisi lain, Atletico hanya perlu hasil imbang dengan gol jika ingin lolos ke empat besar.
“Kami akan mencoba dan mengulangi performa kami pada babak pertama ketika bermain di kandang. Gareth Bale bermain baik. Dia menjalani laga yang bagus,” tegas Ancelotti. (jos/jpnn)
MADRID- Carlo Ancelotti tak bisa menyembunyikan kekecewaannya setelah Real Madrid diimbangi Atletico Madrid dengan skor 0-0 (0-0) pada leg pertama
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Pernah Bersama di Timnas Portugal, Cristiano Ronaldo Mendoakan Amorim Sukses di MU
- Hasil Sprint MotoGP Barcelona: Target Pecco Bagnaia Tercapai
- Live Streaming Sprint MotoGP Barcelona: Cek Starting Grid, Rencana Pecco Berhasil
- Hasil Kualifikasi MotoGP Barcelona: Simak Pengakuan Marquez
- Live Streaming Kualifikasi MotoGP Barcelona: Ada yang Tak Percaya Kata Marquez
- Target Kakang Rudianto Bersama Timnas Indonesia di Piala AFF 2024