Lini Depan Persebaya Masih Tumpul
jpnn.com, SURABAYA - Persebaya total telah membukukan tiga kemenangan di laga uji coba.
Yakni, 1-0 melawan PSIS Semarang di Homecoming Game (19/3), 3-1 kontra Persigo Semeru FC (1/4), dan 1-0 melawan Persegres Gresik United kemarin (6/4).
Secara hasil, tiga kemenangan beruntun merupakan catatan bagus bagi Rendi Irwan dkk.
Apalagi, mampu menang atas Persegres yang merupakan kontestan dari Liga 1.
Tetapi, permasalahan klasik masih menggelayut di tim polesan Iwan Setiawan. Ya, lini depan masih tumpul.
“Pertandingan hari ini (kemarin) sangat bagus untuk melatih mental tanding para pemain. Namun, kami masih harus mencari tambahan setidaknya satu penyerang lagi,’’ kata pelatih Iwan Setiawan setelah pertandingan.
Memang, dalam pertandingan yang digeber di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, itu, Irfan Jaya yang diplot sebagai target man sepanjang 2x45 menit belum bisa menggantikan peran striker utama Rachmat Afandi.
Tercatat, eks penyerang PSM Makassar U-21 itu mendapatkan setidaknya tiga peluang yang bisa dikonversikan menjadi gol. Yang paling mencolok adalah saat injury time babak kedua.
Persebaya total telah membukukan tiga kemenangan di laga uji coba.
- Nasib Persebaya & Persib Seharusnya jadi Alarm Buat Persija
- Kalah dari Malut United, Persebaya Payah! 3 Laga Nol Poin
- Persebaya Harus Habis-habisan Meladeni Malut United Sore Ini
- Mengejutkan! Lihat Klasemen Liga 1 Setelah Bali United Keok
- PSS Vs Persebaya 3-1, Cek Klasemen Liga 1 di Sini
- Live Streaming PSS Sleman Vs Persebaya: Misterius