Lini Pertahanan Belgia Janji Bikin Messi Tak Berdaya

jpnn.com - BRASILIA - Bomber Argentina, Lionel Messi bakal menjadi sasaran utama bek Belgia ketika kedua tim berjibaku di babak perempat final Piala Dunia di Estadio Nacional de Brasilia, Sabtu (5/7) malam WIB.
Semua bek Belgia bertekad membuat pemain berjuluk Si Kutu itu tak berdaya di laga nanti. Jan Vertonghen mengatakan, timnya bakal melakukan segala cara untuk menghentikan Messi.
Vertonghen sadar, Messi merupakan pemain paling berbahaya di Argentina. Hal itu sudah terbukti ketika Messi menjadi aktor kemenangan Argentina hingga babak 16 besar lalu.
“Saya pikir Messi tampil luar biasa sepanjang turnamen ini. Namun, jika kami bertahan seperti yang sudah kami tunjukkan, kami bisa menghentikannya,” terang Vertonghen di laman Sky Sport, Sabtu (5/7).
Bek Tottenham Hotspur itu menambahkan, Belgia tengah dipayungi konfidensi tinggi untuk menyamai rekor di Piala Dunia 1986. Saat itu, Belgia mampu finish di posisi keempat.
“Kami siap dengan ujian yang akan kami hadapi. Kami hanya ingin terus bermain lebih baik. Kami sudah bekerja keras dalam beberapa tahun terakhir. Inilah hasil dari kerja keras itu,” tegas Vertonghen.(jos/jpnn)
BRASILIA - Bomber Argentina, Lionel Messi bakal menjadi sasaran utama bek Belgia ketika kedua tim berjibaku di babak perempat final Piala Dunia di
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Liga Spanyol: Girona vs Celta Vigo Berakhir Imbang 2-2
- Rodri Kembali Berlatih Pascacedera Lutut Parah
- Rehan/Gloria Tidak Mau Terbebani dan Pengin Main Lepas di Semifinal German Open 2025
- PSSI Jaga Asa Tembus Piala Dunia 2026 dengan Gelar Acara Doa Bersama di Senayan
- Punya Kenangan Manis di Final Liga 2, PSBS Biak Percaya Diri Lawan Semen Padang
- Klasemen MotoGP Setelah Marc Marquez Juara Sprint di Buriram