Link Live Streaming Timnas U-20 Indonesia vs Moldova, Ujian dari Tim Eropa

jpnn.com - Laga uji coba Timnas U-20 Indonesia vs Moldova bisa disaksikan melalui link live streaming berikut ini.
Pertandingan yang digelar di Stadion Manavgat Ataturk, Antalaya, Turki, Selasa (1/11/2022) malam WIB itu menjadi laga uji coba ketiga Indonesia selama training camp (tc) di Eropa.
Berikut link live streaming Timnas U-20 Indonesia vs Moldova: https://www.youtube.com/watch?v=u88iOSPptmE.
Pertandingan ini diprediksi berjalan seru karena Pelatih Timnas U-20 Indonesia Shin Tae Yong menegaskan timnya harus tampil maksimal untuk meraih hasil baik.
Melihat tekad tersebut, susunan pemain yang dipersiapkan oleh pelatih asal Korea itu diisi nama-nama yang biasa menjadi starter.
Dalam susunan pemain yang sudah dimumkan, Timnas U-20 Indonesia mengandalkan Cahya Supriadi di bawah mistar. Kemudian, di lini belakang ada Dzaky Asraf, Kakang Rudianto, M Ferarri, dan Robi Darwis.
Di lini tengah, sosok Dony Tri, Marselino Ferdinan, dan Arkhan Fikri dipasang menjadi katalisator antara lini depan dengan lini belakang, begitu juga sebaliknya.
Sementara itu, di sektor penyerangan ada Ronaldo Kwateh, Hokky Caraka, dan Ginanjar Wahyu. Mereka akan menjadi andalan Timnas U-20 Indonesia untuk menjebol gawang lawan.
Segera kick-off, ini link live streaming Timnas U-20 Indonesia vs Moldova di Stadion Manavgat Ataturk, Antalaya, Turki, Selasa (1/11) malam
- Timnas U-20 Indonesia Gagal Raih Prestasi di Piala Asia U-20, Indra Sjafri Dipecat
- PSSI Putuskan Nasib Indra Sjafri Hari Ini
- Piala Asia U-20: Kegagalan Indra Sjafri Bikin BTN Kecewa, Singgung Soal Keberuntungan
- Kegagalan Timnas U-20 Indonesia dan Perlunya Perbaikan Kompetisi Usia Muda
- Eks Asisten Pelatih STY Komentari Kegagalan Timnas U-20 Indonesia Asuhan Indra Sjafri
- Indra Sjafri Minta Maaf Gagal Bawa Timnas U-20 Indonesia ke Piala Dunia, tetapi