Link Streaming FIBA Women’s Asia Cup 2023: Timnas Basket Putri Siap Buat Sejarah Baru di Asia

jpnn.com, THAILAND - Timnas basket putri Indonesia selangkah lagi mengukir sejarah baru di Asia dengan promosi ke Divisi A turnamen FIBA Women’s Asia Cup 2023.
Tim asuhan Marlina Herawan itu akan jumpa Iran di partai pemungkas FIBA Women’s Asia Cup 2023 Divisi B.
Laga akbar tersebut akan tersaji di Nimibutr Stadium, Thailand, Sabtu (19/8/2023) mulai pukul 17.30 sore WIB.
Bagi Sobat Negeriku yang ingin menyaksikan laga tersebut bisa streaming melalui kanal Youtube FIBA secara gratis dan legal.
Berikut ini link streaming yang bisa dinikmati pencinta basket tanah air: https://www.youtube.com/watch?v=6o9GFmy-FE0
Timnas basket putri Indonesia berpeluang mengukir sejarah baru di Asia dengan lolos ke Divisi A turnamen FIBA Women’s Asia Cup 2023.
Tercatat sejak digelar pada 1990 silam, Indonesia belum sekalipun merasakan kompetisi di Divisi A.
Momentum apik tengah diukir Dewa Ayu Made Sriartha Kusuma cum suis sepanjang 2023.
Link streaming pertandingan Timnas basket putri Indonesia menghadapi Iran di final FIBA Women’s Asia Cup 2023
- Timnas Basket Putri Indonesia Harus Berbenah Menjelang FIBA Women’s Asia Cup 2025
- Evaluasi Perbasi Seusai Kegagalan Timnas Basket Indonesia di Kualifikasi FIBA Asia Cup
- Kualifikasi FIBA Asia Cup: Perbedaan Mencolok Timnas Basket Indonesia dengan Rival
- Timnas Basket Indonesia Tanpa Kemenangan, Pelatih dan Kapten Ungkap Pekerjaan Rumah
- Korea Terlalu Perkasa, Perjalanan Timnas Basket Indonesia Berakhir di Jakarta
- Korea Tak Gentar Bermain di Antara 8 Ribu Penggemar Timnas Basket Indonesia