Lion Air Belum Keluarkan Manifes Penumpang
Sabtu, 13 April 2013 – 20:17 WIB
JAKARTA - Direktur Umum Lion Air, Edward Sirait menerangkan bahwa pihaknya untuk saat ini belum mengeluarkan daftar manifes penumpang pesawat bernomor penerbangan JT 904 dengan rute Bandung-Denpasar tersebut mengalami kecelakaan di Bandara Ngurah Rai Denpasar sore tadi.
Boeing 737-800 NG."Sekarang kami belum mengeluarkan daftar manifes penumpang, masih dalam pendataan," ujar Edward di Lion Air Tower, Jakarta, Sabtu (13/4).
Lebih lanjut Edward menerangkan, pihaknya hanya memberikan keterangan mengenai peristiwa yang berhubungan dengan pesawat Boeing 737-800 NG yang nahas tergelincir hingga nyemplung ke laut sekitar pukul 15.10 WITA.
"Saat ini kami tidak bicara masalah data manifes, kami hanya mengeluarkan keterangan terkait peristiwa hari ini," ujar Edward.
JAKARTA - Direktur Umum Lion Air, Edward Sirait menerangkan bahwa pihaknya untuk saat ini belum mengeluarkan daftar manifes penumpang pesawat
BERITA TERKAIT
- 15 Ketum Kadin Provinsi: Kami Ingin Meluruskan Organisasi Ini Tetap Satu
- TASPEN Tanam 600 Bibit Pohon di Ruang Terbuka Hijau Kota Jambi
- Soal Kartu Air Sehat, Ketua DPRD Jakarta Berharap Cakupan Bisa Diperluas
- Begini Langkah Kadin Provinsi untuk Mempertahankan Satu Kamar Dagang dan Industri
- Tingkatkan Ketahanan Pangan Desa, Babel Kembangkan Budi Daya Ikan Air Tawar
- Penjabat Gubernur Jateng Resmikan Jembatan Sucipto Suwigo di Magelang, Masyarakat Antusias