Lippo Karawaci Luncurkan Obligasi 5 Tahun Senilai USD 325 Juta
Penerbitan obligasi tersebut mendapat kelebihan permintaan (oversubscribed) sebanyak 4,5 kali lipat.
CEO LPKR John Riady mengatakan, pihaknya sangat senang karena obligasi lima tahun terbaru menarik minat para investor secara signifikan sehingga mendapatkan kelebihan permintaan (oversubscribed).
“Obligasi ini menunjukkan kepercayaan investor akan kekuatan keuangan LPKR. Kami akan menggunakan dana tersebut untuk melunasi obligasi kami yang jatuh tempo pada 2022 sehingga kami akan memiliki utang terbatas sampai dengan 2025,” kata John, Rabu (15/1).
Dia menambahkan, keberhasilan terbaru ini menggambarkan kepercayaan investor pada LPKR.
“LPKR memiliki franchise yang kuat dengan sejarah tepercaya dalam hal membayar utangnya kepada para pemberi pinjaman dari dalam dan luar negeri,” imbuh John. (jos/jpnn)
PT Lippo Karawaci (LPKR) Tbk meluncurkan obligasi lima tahun senilai USD 325 juta pada 14 Januari 2020.
Redaktur & Reporter : Ragil
- Fokus Berkelanjutan, LPKR Libatkan Lini Bisnis Kelola Sampah dan Limbah
- Industri Properti Bergerak Dinamis, LPKR Memperluas Penawaran Produk Baru Harga Terjangkau
- Lippo Karawaci Luncurkan Ribuan Program Berbasis Masyarakat, Ada Beasiswa untuk Mahasiswa
- Lippo Karawaci Gunakan Proses Ultrafiltrasi Canggih Olah Air Limbah
- Sektor Properti Indonesia Bertumbuh, LPKR Pacu Penjualan Produk Andalan
- Tangerang jadi Kawasan Terfavorit, Lippo Karawaci Cetak Pra Penjualan Rp4,25 Triliun