Lippo Karawaci Mendukung Percepatan Vaksinasi Tenaga Pendidik

Lippo Karawaci Mendukung Percepatan Vaksinasi Tenaga Pendidik
CEO PT Lippo Karawaci Tbk John Riady (kanan) bersama perwakilan Lippo Malls Indonesia Henry Riady (kiri), CEO PT Lippo Malls Indonesia Eddy Mumin (kedua kiri) berbincang dengan guru yang mengikuti vaksinasi di Lippo Mall Kemang. Foto: Lippo Karawaci

Ada juga vaksinasi di Lippo Mall Puri, Jakarta Barat, dengan kuota 5.400 peserta.

Vaksinasi tenaga pendidik di kedua mal tersebut masih berlangsung sampai saat ini.

Sementara itu, mulai 1 April 2021 hingga 8 April 2021, layanan vaksinasi terhadap tenaga pendidik juga telah dilakukan di Lippo Plaza Ekalokasari Bogor dengan kuota enam ribu tenaga pendidik SMP dan SMA Kota Bogor.

"Penyediaan lokasi vaksinasi di pusat perbelanjaan yang dikelola oleh LMI dan dukungan tenaga medis yang berasal dari Siloam Hospitals Group merupakan bentuk kepedulian LPKR untuk menyukseskan program vaksinasi yang telah dicanangkan oleh pemerintah,” kata John.

Sebelumnya, LPKR juga telah menyukseskan program vaksinasi untuk lanjut usia (lansia), pedagang, UMKM.

Hingga 11 April 2021, sekitar 72.370 Lansia dan berbagai segmen masyarakat telah melaksanakan vaksinasi di mal-mal yang disediakan oleh LPKR.

“Kita bersama-sama secara maksimal berupaya memberikan kontribusi agar rencana pemerintah yang akan kembali menggelar PTM pada tahun ajaran baru mendatang bisa terlaksana," kata John. (jos/jpnn)

Jangan Lewatkan Video Terbaru:

PT Lippo Karawaci Tbk mendukung percepatan program vaksinasi untuk tenaga pendidik.


Redaktur & Reporter : Ragil

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News