Lips!! Makin Beringas dalam Album Kuda Hitam

Berada di Cianjur, di tengah kondisi yang membuatnya susah bergerak dan banyak menghasilkan kabar duka, Dila sering didera kecemasan.
Dia cemas tentang masa depan, hidup, juga kematian, lalu semua ditumpahkan lewat lirik yang lebih dalam, lugas, sekaligus tetap memakai metafora di sana-sini.
"Ibaratnya, kalau di Thirsty aku banyak menulis soal girl power, maka di Kuda Hitam ini aku pengin jadi binatang buas. Nyanyinya juga banyak teriak,” jelas Dila Lips!!.
Album Kuda Hitam sekaligus menandai perubahan formasi di tubuh Lips!!.
Hary yang sebelumnya sebagai bassist kini bertugas menjadi gitaris.
Perubahan Dafi yang kini sebagai pemain bass sedikit banyak membawa perbedaan arah musikal.
"Ini karena kami sebelumnya juga sudah jauh-jauh hari mengeksplorasi referensi musik untuk EP baru ini. Selain itu, musik Lips!! yang sekarang kan sudah enggak pure 70’s rock. Ada mix dari genre lain, seperti hc/punk, stoner, juga punk rock yang memang sudah jadi roots bermain drum gue," beber Isan Lips!!.
Album Kuda Hitam dari Lips!! dirilis dalam bentuk kaset pita yang sudah bisa didapatkan melalui Orange Cliff Record.
Band punk rock, Lips!! mempersembahkan mini album atau EP terbaru yang berjudul Kuda Hitam.
- Surya Sahetapy Akhirnya Tiba di Rumah Duka
- Ray Sahetapy Meninggal Dunia, Raya: Kak Surya Tak Kuasa Menahan Tangis Saat Video Call
- Ray Sahetapy Meninggal Dunia, Raya: Surya Langsung Beli Tiket Jam 5 Subuh
- Anak Ray Sahetapy: Masuk Islam di sana, Ditutup Juga di Sana, Alhamdulillah
- Sebelum Meninggal Dunia, Ray Sahetapy Sempat Menyampaikan Wasiatnya
- Mengenang Sosok Ray Sahetapy, Ira Wibowo: Kami Semua Sedih, Dia Sangat Open