Lisda Hendrajoni Minta Bu Risma Perhatikan Kesejahteraan Petugas Sosial
jpnn.com, JAKARTA - Anggota Komisi VIII DPR Lisda Hendrajoni mengapresiasi langkah Menteri Sosial Tri Rismaharini.
Bu Risma membuat terobosan dalam hal penyaluran bantuan sosial. Dia menargetkan bansos untuk bulan April 2021 dapat disalurkan pada pekan keempat bulan ini, bersamaan dengan realisasi bansos bulan Maret.
Lisda mengatakan, terobosan itu merupakan hal yang ditunggu masyarakat. Apalagi dalam memasuki Ramadhan dan menyambut Idulfitri.
"Kami menunggu langkah-langkah cepat dan terobosan dari Menteri Sosial dalam membenahi berbagai persoalan di Kemensos, terutama masalah penyaluran bansos kepada masyarakat," kata Lisda.
Namun menurut Lisda, masih terdapat sejumlah desakan lainnya untuk Kemensos terutama terkait data sehingga masih ada bantuan yang tidak tepat sasaran.
Oleh karena itu dibutuhkan ketegasan Risma agar persoalan itu teratasi.
“Hingga sekarang persoalan data penerima bansos belum juga terselesaikan secara tuntas. Mensos Risma diharap menunjukkan karakter kepemimpinan yang tegas di Kemensos, setidaknya dalam hal penyaluran bansos secara cepat dan tepat sasaran,” ungkapnya.
Selain itu juga terdapat persoalan dari kesejahteraan petugas, terutama pada koordinator daerah program sembako, yang hingga saat ini belum ada kepastiannya.
Lisda Hendrajoni mengapresiasi langkah Menteri Sosial Tri Rismaharini yang pengin mempercepat penyaluran bansos.
- NasDem DKI Menolak Tegas Wacana Retribusi Kantin Sekolah
- Percepat Pengentasan Kemiskinan, Kemensos-Kemendagri Bersinergi Wujudkan Data Tunggal
- Mendes Yandri dan Mensos Gus Ipul Teken MoU, Siap Berkolaborasi Entaskan Kemiskinan
- Sahroni Setuju KPK-Kemendagri Setop Sementara Bansos Sampai Pilkada Selesai
- Mensos Gus Ipul Pantau Kebutuhan Pengungsi Erupsi Lewotobi, Bantuan Terus Bergulir
- KPK Peringatkan Pemprov: Setop Money Politic Berkedok Bansos!