Listyo Sigit Prabowo, Mantan 'Orang Istana' di Bursa Calon Pemimpin Korps Bhayangkara
Senin, 11 Januari 2021 – 13:37 WIB
Namun, Sigit sudah kenyang penugasan di daerah. Dia pernah menjadi Kapolres Pati, Kapolres Sukoharjo, Wakapolrestabes Semarang, bahkan Direskrimum Polda Sulawesi Tenggara (Sultra).
Sigit merupakan jenderal pertama di angkatannya. Dia menyandang pangkat brigjen saat dipercaya menjadi Kapolda Banten pada 2016.
Bintang Sigit terlihat kian bersinar setelah sempat menjadi 'Orang Istana'. Pada 2018, bintang di pundak Sigit bertambah satu menjadi irjen dan dipercaya menduduki posisi kepala Divisi Profesi dan Pengamanan Polri.
Sigit pun meraih bintang tiga atau komjen setelah menjadi kepala Bareskrim Polri. Dia menduduki salah satu instituse bergengsi di Polri itu pada Desember 2019.(boy/jpnn)
Video Terpopuler Hari ini:
Inilah profil Komjen Listyo Sigit Prabowo yang digadang-gadang menjadi Kapolri pengganti Jenderal Idham Azis yang pensiun Februari 2021.
Redaktur & Reporter : Boy
BERITA TERKAIT
- Pengamat Heran PDIP Protes Mega Ada di Stiker 'Mau Dipimpin Siapa?'
- Hasto PDIP Nilai Prabowo Sosok Kesatria, Lalu Menyindir Jokowi
- Prabowo Seorang Kesatria, Harus Tegas Hadapi Cawe-Cawe Jokowi di Pilkada
- Pilwalkot Semarang 2024: Restu & Doa Jokowi untuk Yoyok-Joss
- Lihat Senyum Jokowi saat Kampanye Luthfi-Yasin di Simpang Lima Semarang
- Kapolri Ajak Pemuda Muhammadiyah Berantas Judi Online & Polarisasi Pilkada Serentak