Live Streaming 16 Besar Piala Asia 2023 Irak Vs Jordan: Data dan Fakta
jpnn.com - DOHA - Laga ketiga 16 Besar Piala Asia 2023 bakal hadir di Khalifa International Stadium, Doha, Senin (29/1) malam WIB, mempertemukan Irak vs Jordan.
Kick off dijadwalkan mulai pukul 18.30 WIB
Irak adalah tim yang sedang dalam performa terbaik.
Tak terkalahkan di penyisihan Grup D, yakni 3-1 vs Indonesia, 2-1 vs Jepang, dan 3-2 vs Vietnam.
Singa Mesopotamia -julukan Timnas Irak, tak terkalahkan dalam lima pertemuan terakhir versus Jordan; menang dua kali, tiga kali imbang, dan menang 1-0 pada satu-satunya pertemuan mereka sebelumnya di Piala Asia (penyisihan grup pada 2015).
Irak telah memenangi tiga pertandingan terakhir berturut-turut di Piala Asia, yang merupakan rekor kemenangan terpanjang mereka di turnamen.
Namun, Irak tidak pernah menang dalam lima pertandingan di fase gugur Piala Asia sejak mengalahkan Arab Saudi 1-0 di final edisi 2007.
Irak punya penyerang bernama Aymen Hussein, yang telah mencetak lima gol di Piala Asia 2023, dua gol lebih banyak dari pemain lain di daftar top skor. Itu adalah gol terbanyak yang dicetak pemain Irak dalam satu edisi Piala Asia.
Pemenang dari Irak vs Jordan akan berhadapan dengan Tajikistan di perempat final Piala Asia 2023.
- Kualifikasi Piala Dunia 2026: Vietnam Menutup Perjuangan dengan Kekalahan
- Timnas Indonesia Kalah, STY: Saya Tak Akan Ajak Dia Bicara Beberapa Hari ke Depan
- Soal Kans Timnas Indonesia ke Fase Ketiga, Pelatih Irak Berkomentar Begini
- Masih Pantaskah Jordi Amat Membela Timnas Indonesia?
- Bermain 10 Orang, Timnas Indonesia Kalah dari Irak
- Timnas Indonesia vs Irak: Garuda Bertekuk Lutut, Ada Kartu Merah dan 2 Penalti