Live Streaming Jepang Vs Indonesia, Shin Tae Yong Siapkan Metode Istimewa

jpnn.com - AL RAYYAN - Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae Yong pengin menunjukkan kemampuan kerjanya dan membuktikan sepak bola Indonesia sudah berkembang, dalam laga melawan Jepang, Rabu (24/1) malam WIB.
Duel Jepang vs Indonesia hadir dalam matchday terakhir Grup D Piala Asia 2023, di Al Thumama Stadium, Doha. Kick off dijadwalkan mulai pukul 18.30 WIB.
“Jepang adalah tim nomor satu. Itu akan menjadi pertandingan yang sulit bagi kami. Namun, saya ingin menunjukkan bahwa sepak bola Indonesia berkembang. Kami akan fokus pada permainan dan bagaimana kami akan mendekatinya," tutur Shin Tae Yong.
Sebelum melawan Jepang, Indonesia kalah 1-3 dari Irak dan menang 1-0 dari Vietnam.
Sementara itu, Jepang menang 4-2 dari Vietnam dan kalah 1-2 dari Irak.
STY mengaku sudah menyiapkan cara istimewa menghadapi Jepang.
"Kami akan menghadapi pertandingan melawan Jepang dengan metode yang berbeda," tutur STY.
Bukan cuma Indonesia yang pengin menggila di laga pemungkas, Jepang pun demikian.
Anda juga bisa menyaksikan laga terakhir Grup D Piala Asia 2023 Jepang vs Indonesia melalui live streaming.
- Port FC Umumkan Asnawi Mangkualam Gabung ASEAN All Star
- Erick Thohir akan Mempercepat Perekrutan Direktur Teknik PSSI
- Begini Persiapan Timnas Indonesia Menjelang Lawan Korea Utara di Piala Asia U-17 2025
- Piala Asia U-17 2025: Kelebihan Timnas Indonesia di Mata Korea Utara
- Timnas Indonesia Dipastikan Hadapi Korea Utara di Perempat Final Piala Asia U-17
- Hasil Babak Grup Piala Asia U-17 2025: Indonesia dan Uzbekistan Digdaya, Australia Apes