Live TikTok 24 Jam, Caisar YKS Dituding Pakai Narkoba, BNN Turut Merespons Begini

jpnn.com, JAKARTA - Caisar Putra Aditya atau Caisar YKS menjadi sorotan warganet setelah melakukan siaran langsung atau live di aplikasi TikTok selama 24 jam.
Banyak yang menduga pria 32 tahun ini mengonsumsi narkoba guna menjaga staminanya melakukan live tersebut.
Pasalnya, sepanjang live itu, Caisar terus berjoget sambil duduk tanpa henti hingga baju yang digunakan sudah penuh keringat.
Kedua tangan mantan suami Indadari itu terus bergerak layaknya DJ dengan alunan musik nge-beat.
Sepanjang live itu, banyak komentar-komentar negatif dari warganet.
Namun, yang paling tak disangka akun Badan Narkotika Nasional (BNN) ikut memberikan gift di live tersebut.
Video live Caisar itu juga sudah banyak direkam dan disebar di media sosial. Ada pula netizen yang mentautkan dengan akun BNN supaya Caisar dilakukan test urine.
Meski banyak yang meragukannya dengan tuduhan menggunakan narkoba. Tak sedikit yang kasihan dengan Caisar yang ternyata tidak mudah istiqamah di jalur dakwah.
Banyak yang menduga Caisar YKS mengonsumsi narkoba guna menjaga staminanya melakukan live TikTok selama 24 jam.
- Gegara Membawa Sabu-Sabu, Petani Ditangkap Polres Flores Timur
- Karutan-Kepala Pengamanan Dicopot Buntut Napi Dugem di Rutan Sialang Bungkuk
- Beredar Video Diduga Napi Pesta Narkoba di Rutan Pekanbaru, Lihat Itu
- Soal Tanaman Kratom, Menteri Pigai Singgung RUU Narkotika
- Heboh Napi Dugem di Rutan Pekanbaru, Kapolresta Perintahkan Razia Gabungan
- Petugas Temukan Bola Tenis di Lapas Pamekasan, Ternyata Berisi Narkoba