Liverpool Akhirnya Bangkit Kembali

jpnn.com, INGGRIS - Liverpool akhirnya mampu bangkit kembali, merasakan kemenangan di laga Liga Inggris.
Liverpool menghajar tuan rumah Tottenham Hotspur dengan skor 3-1 dalam laga pekan ke-20 Liga Inggris di Stadion Tottenham Hotspur, London, Kamis waktu setempat (Jumat WIB).
Liverpool setidaknya mengalami paceklik gol selama 483 menit.
Mereka akhirnya meraih kemenangan lewat gol-gol Roberto Firmino, Trent Alexander-Arnold dan Sadio Mane yang cuma bisa dibalas sekali oleh Tottenham melalui Pierre-Emile Hojbjerg.
Hasil yang menyudahi tren tanpa menang Liverpool dalam lima pertandingan sebelumnya itu membuat mereka naik lagi ke peringkat keempat dengan koleksi 37 poin.
Sedangkan Tottenham (33), yang musim ini selalu kalah melawan Liverpool, tertahan di urutan keenam klasemen sementara, demikian catatan laman resmi Liga Inggris.
Kegagalan Mane memanfaatkan peluang pertama laga itu hampir dibayar mahal oleh Liverpool lantaran sesaat kemudian gawang mereka dijebol oleh Son Heung-min.
Beruntung Liverpool diselamatkan VAR yang menemukan Son sempat terjebak offside dalam proses serangan.
Liverpool akhirnya bangkit kembali, setelah sekian lama tidak merasakan kemenangan di laga Liga Inggris.
- Liverpool Pertimbangkan Rekrut Mason Greenwood
- Rodri Kembali Berlatih Pascacedera Lutut Parah
- City vs Plymouth di Piala FA: Guardiola tak Ingin Timnya Bernasib Sama dengan Liverpool
- Liga Inggris: West Ham Hajar Leicester City
- Liga Inggris: Liverpool Kukuh di Puncak Klasemen Setelah Hajar Newcastle United
- Peluang Salah Memenangkan Ballon d’Or Lebih Besar jika Liverpool Juara