Liverpool Ingin Segera Bajak Walcott dari Arsenal
jpnn.com - LONDON - Liverpool dilaporkan sedang mengincar pilar Arsenal, Theo Walcott. Pendekatan personal sudah dilakukan Liverpool kepada pemain timnas Inggris tersebut.
Walcott sendiri kini sedang terombang-ambing menyusul belum adanya kejelasan perpanjangan kontrak dengan kubu tim Meriam London itu.
Dilansir dari The Mirror, Kamis (19/3), kontrak Walcott yang tersisa 15 bulan belum dibahas secara serius oleh The Gunners meski manajer tim Arsene Wenger sudah menyuarakan agar klub menyodorkan negosiasi panjang untuk Walcott.
Situasi ini yang kemudian dimanfaatkan oleh Liverpool. Meski Walcott sedang berjuang kembali mendapatkan tempat reguler usai cedera panjang, potensi yang ada pada diri Walcott tetap menjadi perhatian Liverpool.
The Mirror juga menyebut, aksi Liverpool yang lebih agresif mendekati Walcott ini menyusul adanya kemungkinan gagalnya komitmen baru Liverpool dengan Raheem Sterling. (adk/jpnn)
LONDON - Liverpool dilaporkan sedang mengincar pilar Arsenal, Theo Walcott. Pendekatan personal sudah dilakukan Liverpool kepada pemain timnas Inggris
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Bandingkan Perkenalan Resmi Patrick Kluivert dan Shin Tae Yong, Beda Jauh
- Diperkenalkan, Patrick Kluivert Langsung Beberkan Rencana ke Depan
- Puan Dukung Klub Sepeda ASC Monsters Binaan Sahroni Mengukir Prestasi Global
- Persis Siap Turunkan Rekrutan Anyar saat Menjamu PSM
- Persita Vs PSIS: Bessa Bersinar, Pendekar Cisadane Masuk 4 Besar Klasemen Liga 1
- Live Streaming Persita Vs PSIS Semarang: Brandao Siap Tempur