Liverpool Ogah Pulangkan Origi Januari Nanti

jpnn.com - LIVERPOOL - Performa mengesankan yang ditunjukkan Divock Origi bersama Lille ternyata tak membuat Liverpool terkesima. Pelatih Liverpool, Brendan Rodgers mengaku enggan mendatangkan Origi pada Januari nanti.
Padahal, Liverpool tengah diterpa masalah besar setelah Daniel Sturridge mengalami cedera. Di sisi lain, Origi yang sebenarnya merupakan pemain Liverpool justru moncer setelah mencetak lima gol dalam 16 pertandingan bersama Lille.
“Kami mengontrak Origi musim panas lalu dengan kesepakatan dia akan bertahan di Lille. Saya tak akan mendatangkan Origi Januari nanti,” terang Rodgers di laman Goal, Sabtu (22/11).
Liverpool memang membeli Origi dari Lille dengan harga 12 juta Euro atau sekitar Rp 186 miliar (Euro= Rp 15.578). Namun, saat itu Lille mengajukan opsi peminjaman yang disetujui Liverpool.
“Itulah salah satu alasan kami akhirnya bisa mengikat Origi musim panas lalu. Sejauh yang saya pahami, situasinya memang tak berubah,” tegas pelatih asal Irlandia Utara itu. (jos/jpnn)
LIVERPOOL - Performa mengesankan yang ditunjukkan Divock Origi bersama Lille ternyata tak membuat Liverpool terkesima. Pelatih Liverpool, Brendan
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- All England 2025: Doa Fajar/Rian Mengiringi Perjuangan Leo/Bagas dan Sabar/Reza
- Ini Wakil Indonesia yang Masih Tersisa di All England 2025
- Inilah 40 Kontestan Perempat Final All England 2025
- Nestapa Tunggal Putra Indonesia di All England 2025, Tanpa Wakil di Perempat Final!
- Banyak Pebulu Tangkis Indonesia Tumbang di 16 Besar All England, Tiongkok Masih Mendominasi
- PSSI Umumkan Komposisi Pelatih Timnas Indonesia, Kental Aroma Belanda