Liverpool Siap Bantai MU Demi Liga Champions

jpnn.com - MANCHESTER -- Liverpool akan menghadapi lawan berat untuk mengamankan posisinya di posisi dua klasemen sementara. Mereka harus bertandang ke markas Manchester United (MU), Minggu (16/3) malam.
Terlebih kali ini The Reds, berambisi besar untuk mengamankan posisi di papan atas klasemen agar bisa berkompetisi kembali di Liga Champions.
"Kami masih punya banyak pekerjaan untuk masuk ke Liga Champions. Tapi ketika Anda tidak di dalamnya (Champions), meskipun klub ini sudah mendunia, klub yang monumental, kami menemukan hal sulit karena para pemain terbaik ingin bermain di kompetisi terbaik," ujar Pelatih Liverpool, Brendan Rodgers, seperti dikutip Sky Sports, Kamis (14/3).
"Ini adalah Liverpool dan kami tidak di Liga Champions. Setiap klub akan menderita sama ketika mereka (MU) sedang tidak di sana. Tidak ada keraguan itu akan menyakiti anda, tetapi mereka (MU) akan tahu itu," tambahnya.
Liverpool kini berada di posisi dua klasemen sementara dengan 59 angka dari 28 laga. Mereka tertinggal tujuh poin dari Chelsea yang kini memimpin liga dengan 66 angka dari 29 pertandingan.
Sedangkan MU yang tidak tampil bagus musim ini berada di urutan ke enam klasemen sengan 48 poin dari 28 laga. Kini selain MU, Liverpool juga harus waspada dengan sejumlah tim yang berpeluang mengejar.
Mereka adalah Arsenal yang memiliki poin yang sama dengan Liverpool serta Manchester City mengintai di posisi ke empat.
Terakhir kali Liverpool keluar sebagai juara Liga Champions tahun 2005. Sementara di Liga Inggris, klub asal kota pelabuhan tersebut tidak pernah keluar sebagai juara lagi sejak tahun 1990. (zul/jpnn)
MANCHESTER -- Liverpool akan menghadapi lawan berat untuk mengamankan posisinya di posisi dua klasemen sementara. Mereka harus bertandang ke markas
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Era Baru Timnas Basket Indonesia, David Singleton Dipercaya Jadi Pelatih di SEA Games 2025
- 4 Pemain All Stars Lengkapi Skuad SDN Srengseng 01 yang Dikirim SKF ke Gothia Cup 2025
- Jadi Sponsor Utama PBSI, BNI Dukung Tim Bulutangkis Indonesia Berlaga di Sudirman Cup 2025
- Liga 1: Andre Rosiade Merasa Semen Padang Sudah Diatur untuk Degradasi
- Fadil Imran Punya Target Tinggi, Fajar Alfian Cs Harus Tembus Final Sudirman Cup 2025
- Tanpa Jorji, Fajar Alfian cs Raih Kemenangan di Pertandingan Simulasi Sudirman Cup 2025