Liverpool Tim Pertama Dapat 100 Penalti di Premier League

jpnn.com - LIVERPOOL - Liverpool semakin meneguhkan statusnya sebagai raja penalti di Premier League. Tim berjuluk The Reds itu kini menjadi klub pertama yang mendapatkan 100 penalti sejak era Premier League.
Tambahan penalti terjadi ketika Liverpool bermain imbang melawan Leicester City dengan skor 2-2 pada pekan ke-20 Premier League 2014/2015 di Stadion Anfield, Kamis (1/1) malam WIB.
Saat itu, dua gol Liverpool yang dicetak Steven Gerrard berawal dari titik putih. Gerrard membuka keran gol Liverpool pada menit ke-17. Gerrrad membawa Liverpool makin menjauh lewat penalti keduanya pada menit ke-40.
Tak hanya untuk Liverpool, catatan itu juga menegaskan status Gerrrad sebagai raja penalti di Premier League. Kapten berusia 34 tahun itu menjadi pemain ketiga yang mencetak 30 penalti atau lebih.
Posisi pertama diduduki legenda hidup Newcastle United, Alan Shearer yang membukukan 56 penalti. Sementara, tempat kedua dihuni Frank Lampard yang mampu menjaringkan 43 penalti. (jos/jpnn)
LIVERPOOL - Liverpool semakin meneguhkan statusnya sebagai raja penalti di Premier League. Tim berjuluk The Reds itu kini menjadi klub pertama yang
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- 4 Pemain All Stars Lengkapi Skuad SDN Srengseng 01 yang Dikirim SKF ke Gothia Cup 2025
- Jadi Sponsor Utama PBSI, BNI Dukung Tim Bulutangkis Indonesia Berlaga di Sudirman Cup 2025
- Liga 1: Andre Rosiade Merasa Semen Padang Sudah Diatur untuk Degradasi
- Fadil Imran Punya Target Tinggi, Fajar Alfian Cs Harus Tembus Final Sudirman Cup 2025
- Tanpa Jorji, Fajar Alfian cs Raih Kemenangan di Pertandingan Simulasi Sudirman Cup 2025
- Sudirman Cup 2025: Ini Target dari Menpora Dito Ariotedjo