Liverpool v Man City, Demi Kuota Eropa
Senin, 11 April 2011 – 09:49 WIB

Roberto Mancini. Foto: AFP/File/Sergei Supinsky
LIVERPOOL - Hanya ada satu target yang akan menyelamatkan reputasi Liverpool dan Manchester City musim ini. Yakni, merebut tiket Eropa musim depan. Demi target itulah, kedua tim saling sikut berebut hasil absolut dalam bentrok di Anfield dini hari nanti (siaran langsung MNCTV, kickoff 02.00 WIB). Tugas lebih berat dihadapi Liverpool. The Reds - sebutan Liverpool - tertinggal delapan poin dari Tottenham. Gagal menambah poin dari City, The Reds harus siap-siap absen di Eropa kali pertama sejak musim 1999-2000. Perjuangan tuan rumah makin berat setelah Steven Gerrard divonis absen sampai akhir musim karena menjalani operasi pangkal paha.
Tapi, ada perbedaan terkait ajang Eropa yang dibidik kedua tim. City yang kini menghuni peringkat keempat memburu kuota ke Liga Champions, sedangkan Liverpool di urutan keenam mengejar slot Europa League. Persamaannya, musuh kedua tim sama-sama peringkat kelima Tottenham Hotspur.
Baca Juga:
City hanya unggul tiga poin (56-53) dari Tottenham dengan jumlah laga yag sama (31 laga). Jadi, kemenangan sangat penting bagi The Citizens - sebutan City - untuk semakin aman di empat besar atau zona Liga Champions. Sebagai catatan, City hanya pernah sekali mencicipi Liga Champions, yakni pada musim 1968-1969.
Baca Juga:
LIVERPOOL - Hanya ada satu target yang akan menyelamatkan reputasi Liverpool dan Manchester City musim ini. Yakni, merebut tiket Eropa musim depan.
BERITA TERKAIT
- Marc Marquez Terus Mendominasi, Ducati Beri Warning kepada Pecco Bagnaia?
- Peringati HUT Ke-91, GP Ansor Gelar Gowes 91 Km, Menpora Sediakan Doorprize Umrah
- 389 Tim Siap Berpartisipasi di BALI 7s 2025 Presented By Bank Mandiri
- Misi Meregenerasi Pemain Bali United Selesai, Pelatih Teco Beber Rencana Masa Depan
- Makna Gol Gustavo Franca saat Persib Hantam Bali United
- Finalis NBA Tahun Lalu Tumbang, Grizzlies Masuk Playoffs