LKPMB Indonesia Dorong Penguatan Pendidikan Karakter Kebangsaan dan Moderasi Beragama
jpnn.com, JAKARTA - Lembaga Kajian Pendidikan dan Moderasi Beragama Indonesia (LKPMB Indonesia) sebagai bagian dari elemen masyarakat Pancasila menyadari pentingnya pengarusutamaan pendidikan moderasi beragama untuk menjawab tantangan bangsa hari ini berupa pandemi. Juga tantangan lain yang mungkin datang di masa depan.
“Melalui pendidikan moderasi beragama diharapkan persatuan Indonesia dapat makin kukuh, khususnya menghadapi era disrupsi yang makin sulit diprediksi,” kata Direktur Eksekutif LKPMB Indonesia Alfonsus B Say dalam siaran persnya pada Selasa (27/).
Atas kesadaran itu, menurut Alfons, LKPMB akan menyelenggarakan Webinar bertajuk “Penguatan Pendidikan Karakter Kebangsaan dan Moderasi Beragama di Masa Pandemi” pada Sabtu (31/7/2021) Pkl. 19.00 WIB – selesai.
Webinar ini akan dibuka secara resmi oleh Menteri Agama Republik Indonesia Yaqut Cholil Qoumas.
Selain itu, akan hadir sebagai narasumber yakni Rektor Universitas Tarumanegara Prof. Dr. Agustinus Purna Irawan, Anggota Komisi X DPR RI My Esti Wijayati, Ketua Lakpesdam Nahdlatul Ulama Dr. H. Rumadi Ahmad, Direktur Kajian Pendidikan, Budaya dan Moderasi Beragama LKPMB Indonesia Tindra Matutino Kinasih.
Pendaftaran untuk webinar, dapat dilakukan dengan mengisi formulir pendaftaran melalui https://bit.ly/moderasiagama317 atau menghubungi Sdr. Wahyu 0852 3339 1604.
Alfonsus menekankan Webinar ini adalah iktikad elemen bangsa yang mencintai Pancasila untuk turut menjaga Indonesia.
“Melalui kegiatan ini, diharapkan penguatan Pendidikan karakter kebangsaan dan moderasi beragama dapat dilakukan meski dibatasi oleh situasi pandemi. Terlebih Karakter kebangsaan dan semangat moderasi beragama, akan menjadi kunci penting bagi kita melewati tantangan bangsa, termasuk pandemi ini,” ujar Alfonsus.
LKPMB Indonesia sebagai bagian dari elemen masyarakat Pancasila menyadari pentingnya pengarusutamaan pendidikan moderasi beragama untuk menjawab tantangan bangsa hari ini berupa pandemi dan juga tantangan lain yang mungkin datang di masa depan.
- Global Darussalam Academy Siap Cetak Kader Terbaik Bangsa Menuju Indonesia Emas 2045
- Pendidikan Karakter dan Multikultur: Landasan Pembangunan Bangsa yang Tangguh
- Indeks Kerukunan Umat Beragama Naik Signifikan, Wamenag Akui Masih Ada Tantangan
- Anwar Hafid Menekankan Pentingnya Pendidikan Karakter Demi Kesuksesan Generasi Muda
- Menag Yaqut Minta Balitbang Diklat Terus Bertransformasi Menjadi Badan Moderasi Beragama
- Kemenag Sebut Kampus Paling Strategis Mengkaji Moderasi Beragama