LLP-KUKM Ajak Desainer Berinovasi di Rumah Desain Ini
jpnn.com - jpnn.com - Para desainer fashion dan perajin produk UKM ditantang untuk semakin berinovasi membuat karya atau produk unggulan.
Lembaga Layanan Pemasaran Koperasi Usaha Kecil Menengah (LLP)-KUKM Kemenkop dan UKM pun menyediakan sebuah galeri yang diberi nama Rumah Desain di Gedung Smesco RumahKU (rumahnya koperasi dan UKM) Jalan Gatot Subroto, Jakarta Selatan.
Direktur Utama LLP-KUKM Ahmad Zabadi mengatakan, pihaknya dengan bangga meluncurkan Rumah Desain di Lantai Basement 1 Senin (27/2).
Zabadi menjelaskan, galeri tersebut bakal menjadi ’’rumahnya desainer’’ agar para desainer dan perajin atau pelaku UKM binaan LLP-KUKM bisa terus berinovasi, berkarya, berpromosi di tempat tersebut. Pihaknya menggandeng Esmod Jakarta (Fashion Design and Business School) untuk merancang Rumah Desain.
’’Ya, kami sudah mulai mengembangkan Rumah Desain yang diplot sebagai zona inovasi, tempat promosi, dan pemasaran produk dari desainer ternama Indonesia,’’ kata Zabadi melalui siaran persnya yang diterima JPNN, Senin (27/2).
Rumah Desain tersebut yang jelas bakal mengusung tagline ’’House of Indonesian Designers’’ itu merupakan kerja sama antara LLP-KUKM dengan Asosiasi Perajin Alas Kaki Indonesia (APAI), Komunitas Desainer Etnik Indonesia (KDEI), Indonesian Modest Fashion Designer (IMFD), Asosiasi Perancang dan Pengusaha Mode Indonesia (APPMI), aliansi Perdagangan dan Industri Kreatif Indonesia (APIKI), Scano Exotic, serta beberapa desainer terkemuka lainnya.
’’Kami menyiapkan 38 tenant dan dibangun oleh para desainer yang ikut berpartisipasi menjadi mitra LLP-KUKM,’’ katanya. Contohnya, nanti akan men-display produk unggulan garapan Yuyuk Nurmansyah, Oki Setiana Dewi, Vivi Collection, dan lainnya. Mulai hari pertama hingga 5 Maret 2017, bakal banyak launching promo hingga 40 persen.
Dia mengatakan, Rumah Desain seluas 2.700 m2 itu menjadi wadah bagi para desainer untuk mempromosikan dan memasarkan produknya secara mandiri. Nantinya, di Rumah Desain tersebut akan menawarkan produk fashiontermasuk busana muslim dan produk kulit. Di antaranya, sepatu, tas, dan aksesori dari bahan kult.
Para desainer fashion dan perajin produk UKM ditantang untuk semakin berinovasi membuat karya atau produk unggulan.
- Ini Syarat Agar Utang Pelaku UMKM Dihapus Pemerintah
- Damping UMKM Awards 2024, Danone Indonesia Dorong Pertumbuhan-Inovasi Usaha Kecil
- Ketum Inkoppas Yudianto Tri Dorong Koperasi Ikut Mengelola Aset Bisnis di Pasar
- Kunker ke Belanda, Menteri Teten Ingin Perkuat Kerja Sama UMKM dan Startup Indonesia
- Martin Manurung Minta Pimpinan DPR Segera Tindak Lanjuti Surpres RUU Perkoperasian
- Kembangkan Rantai Pasok UMKM, KemenKopUKM dan Hippindo Jajaki Kerja Sama dengan China