Lockdown Dilonggarkan, Kapan Warga Melbourne Boleh ke Negara Bagian Lain?

Negara bagian Victoria dan ibukotanya Melbourne berhasil menurunkan angka penularan COVID-19, sekarang pembicaraan mulai diarahkan kapan warga bisa melakukan perjalanan ke negara bagian lain.
Hingga saat ini belum ada satu negara bagian pun yang membuka perbatasan untuk didatangi oleh warga dari Victoria.
Negara bagian Tasmania dan Australia Selatan sudah mengatakan perbatasan akan dibuka bila kondisi dipenuhi.
Sementara Northern Territory, atau Kawasan Australia Utara sudah mengatakan jika warga dari kawasan regional Victoria saja yang akan diperbolehkan masuk.
Queensland

Pemerintah Queensland mengatakan akan mengkaji pembatasan seluruh negara bagian di akhir bulan Oktober.
Negara bagian ini sekarang memasukkan seluruh Victoria dan New South Wales dalam kategori hotspot.
Diperkirakan harin Jumat (30/10/2020) sehari sebelum pemilu negara bagian, Queensland akan mengumumkan pembukaan perbatasan dengan New South Wales.
Negara bagian Victoria dan ibukotanya Melbourne berhasil menurunkan angka penularan COVID-19
- Dunia Hari Ini: Jenazah Dua Pendaki Gunung Cartensz di Papua Sudah Dievakuasi
- Kabar Baik Bagi Timnas Indonesia Menjelang Jumpa Australia
- Sulitnya Berbaik Sangka kepada Danantara
- Temu Mencoba Masuk Indonesia, Tapi Bukan Itu yang Dikhawatirkan UMKM
- Presiden AS dan PM Inggris Bertemu Untuk Akhiri Perang Ukraina
- Istri Mantan Atlet Australia Ingin Suaminya Ikut Diadili dalam Kasus Prostitusi