Loew Pilih Low Profile
Jelang Hadapi Spanyol Dinihari WIB Nanti
Rabu, 07 Juli 2010 – 08:41 WIB
ERASMIA - Jerman atau Spanyol? Menebak siapa pemenang semifinal Piala Dunia 2010 dini hari nanti WIB memang sulit. Kedua tim sempat kalah di fase grup, tapi akhirnya tampil sebagai juara di grup masing-masing. Jerman tampil impresif dengan menyingkirkan Inggris dan Argentina di dua babak knockout. Sedangkan Spanyol juga bermental baja kala mengubur harapan Portugal dan Paraguay. Loew tidak merasa pertemuan dengan Spanyol sebagai ambisi revans atas kekalahan 0-1 di final Piala Eropa 2008. Sebab, mantan der trainer VfB Stuttgart dan Fenerbahce itu mengaku sudah melupakan kenangan pahit dua tahun lalu. Selain itu, Loew menilai ada perbedaan skuad kedua tim setelah dua tahun berselang.
Der trainer (pelatih) Jerman Joachim Loew engan mengunggulkan timnya sendiri. Dia justru memilih bersikap low profile. Entah sekadar psywar atau basa-basi, Loew menyebut Spanyol sebagai favorit juara dunia.
Baca Juga:
"Spanyol merupakan tim yang punya kapabilitas juara. Jika Argentina punya satu Lionel Messi (bintang penyerang Argentina dan pemain terbaik dunia 2009, Red), Spanyol punya beberapa Messi," kata Loew dalam konferensi pers di Hotel Velmore, Erasmia, Senin lalu waktu Afsel. "Spanyol juga tim yang sangat jarang melakukan kesalahan sehingga kami harus memaksa mereka membuat kesalahan," lanjut dia.
Baca Juga:
ERASMIA - Jerman atau Spanyol? Menebak siapa pemenang semifinal Piala Dunia 2010 dini hari nanti WIB memang sulit. Kedua tim sempat kalah di fase
BERITA TERKAIT
- Akademi Persib Cimahi & 8 Pemain Terbaik Terbang ke Gothia Cup 2025 di Swedia
- Ancelotti Bicara Soal Kondisi Mbappe: Masa Buruknya akan Segera Berakhir
- Thiago Motta Puji Performa Khepren Thuram di Juventus
- Gagal Juara China Masters 2024, Jonatan Christie Merasa Ada yang Mengganjal
- Jonatan Christie Tumbang, Trofi China Masters 2024 Milik Anders Antonsen
- Live Streaming Final China Masters 2024 Jojo Vs Antonsen, Sekarang!