Loh, Jokowi lagi Puasa Kamis tapi Mampir ke Sate Mak Syukur
Setelah mendarat di BIM siang kemarin, presiden didampingi Ibu Negara Ny Iriana Joko Widodo, Penjabat Gubernur Sumbar Reydonnyzar Moenek, Kapolda Sumbar Brigjen Pol Bambang Sri Herwanto, Menteri Desa dan Pembangunan Daerah Tertinggal Marwan Jafar serta Kepala Kantor Staf Kepresidenan Teten Masduki, mengunjungi realisasi jalan yang dibangun dengan dana desa di Nagari Parit Malintang, Kecamatan Enam Lingkung, Kabupaten Padangpariaman.
“Dana desa yang telah dikirim ke daerah harus segera direalisasikan untuk pembangunan fisik, karena dapat membantu perputaran ekonomi daerah. Lebih bagus kalau bahan material yang dipakai seperti batu kerikil atau semen untuk membangun gedung atau jalan di desa tidak didatangkan dari daerah lain melainkan dibeli dari wilayah setempat sehingga uangnya berputar,” pintanya.
Sete;ah itu, Presiden beserta rombongan meluncur ke Kota Padangpanjang dan berhenti di tempat kuliner terkemuka di Sumbar, yakni Sate Mak Syukur. Di sini, Jokowi dan istri tidak makan karena lagi puasa.
Dari Padangpanjang, mantan Gubernur DKI Jakarta itu meninjau areal peternakan sapi di Padangmangateh, Kabupaten Limapuluh Kota, lalu balik ke Bukittinggi untuk istirahat dan menginap di Hotel The Hills.
Hari ini, Jumat (9/10) dijadwalkan Presiden Kota melihat langsung rumah kelahiran Proklamator RI Bung Hatta. Kemudian, bersama rombongan akan menempuh jalan darat sekitar 4 jam ke Kabupaten Kampar, Provinsi Riau, untuk melihat langsung penanganan kabut asap akibat kebakaran hutan dan lahan. Usai kegiatan di sana, Presiden kembali ke Kota Padang menginap Hotel Mercure.
Sabtu (10/10) pagi, Presiden menuju ke wisata Mandeh di Kabupaten Pesisir Selatan lewat jalan darat dobel gardan. Ini kawasan wisata yang dikenal sebagai “Raja Ampat” Sumbar. Siangnya, kembali ke Kota Padang untuk meninjau pembangunan Masjid Raya dan Kereta Api Bandara Internasional Minangkabau.
Sorenya direncanakan ke Jambi lewat jalan darat untuk melihat penanganan pemadaman kebakaran hutan sekaligus meninjau pos layanan kesehatan bagi masyarakat terdampak kabut asap.
“Kegiatan pak Presiden di Jambi di dua titik, meninjau kanal blok dan layanan kesehatan. Sorenya kembali ke Jakarta atau menginap di Jambi, lalu pulang minggu pagi,” kata Zardi Syahrir. (esg/adi/cc/frv)
PADANG - Dalam rangkaian kunjungannya ke Provinsi Sumatra Barat kemarin, Presiden Jokowi dan Ibu Negara Iriana Jokowi, sempat mampir ke tempat
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Honorer Titipan Mencuat Menjelang Pendaftaran PPPK 2024 Tahap 2, Bu Sri Punya Usulan
- Bea Cukai & Polri Gagalkan Penyelundupan 38,9 Kg Sabu-Sabu dan 29.182 Butir Ekstasi
- Besok Pendaftaran PPPK 2024 Tahap 2, Perhatikan Syarat Khusus
- 5 Berita Terpopuler: Arogansi Oknum Pengusaha Surabaya Luntur, Aksi Suruh Siswa Menggonggong Berujung Borgol
- Momen Seskab Teddy Dampingi Presiden Prabowo Temui Presiden Joe Biden di Gedung Putih
- Wamentrans Viva Yoga Berencana Revitalisasi Kawasan Transmigrasi untuk Mendukung Program Food Estate