Lohh...Aura Kasih Hapus Foto Glenn Fredly
jpnn.com - JAKARTA--Tidak ada angin, tak ada badai, tiba-tiba saja Aura Kasih menghapus foto-foto Glenn Fredly di instagramnya. Hal ini menimbulkan gosip kalau hubungan kasih keduanya sudah berakhir.
Namun hal ini dibantah penyanyi seksi tersebut. Menurut Aura, hubungannya dengan mantan suami Dewi Sandra tersebut baik-baik saja.
"Kami baik-baik saja kok, tidak seperti isu yang berkembang saat ini," ujar Aura Kasih, Jumat (28/1).
Soal unggah mengunggah foto menurut Aura Kasih, bukan ukuran harmonis atau tidak suatu hubungan.
Baginya, tidak semua kebersamaan bersama Glenn diekspos ke publik. Terlebih Glenn buka tipe laki-laki yang senang mengumbar hubungan asmaranya.
"Kebetulan kami ini dua-duanya tipe bukan orang romantis. Jadi ya hubungan kami dijalanin apa adanya. Kalau soal foto itu tidak ada kaitannya dengan hubungan kami. Pastinya kami masih baik-baik saja," tandasnya. (esy/jpnn)
JAKARTA--Tidak ada angin, tak ada badai, tiba-tiba saja Aura Kasih menghapus foto-foto Glenn Fredly di instagramnya. Hal ini menimbulkan gosip kalau
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Sule Ungkap Penyebab Mahalini Sempat Dirawat di Rumah Sakit
- Begini Cara Lyodra Umumkan Pacaran dengan Randy Martin
- Momen Natal 2024, Citra Scholastika Bicara Mengenai Kekasih Hingga Rencana Nikah
- Kondisi Ayah Makin Membaik, Baim Wong: Terima Kasih Doanya
- Citra Scholastika Ungkap Kado Natal untuk Sang Ibunda
- Rayakan Natal di Korea, Nita Gunawan Ungkap Alasannya