Lokalisasi Dilalap Api, PSK Masuk Drum...Innalillahi

Lokalisasi Dilalap Api, PSK Masuk Drum...Innalillahi
Si Jago Merah menghanguskan Lokalisasi Merong di Muara Teweh, Kabupaten Batara, Kalteng Rabu (22/2) dini hari. Foto: DADANG FOR KALTENG POS

Jago merah muncul tiba-tiba di Wisma Primadona kemudian membesar dan menghanguskan wisma kayu ini. Sempat terlihat kepulan asap hitam sebelum api muncul.

Angin kencang rupanya memperparah keadaan hingga membuat api merambat ke bangunan di samping kiri dan kanan dan depan hingga menghanguskan lima wisma.

“Api dari kamar depan Wisma Primadona sebelum menjalar ke wisma lain. Banyak barang tidak bisa diselamatkan,” kata ibu Yuli (48), salah satu pemilik warung persis depan wisma yang terbakar.

Sementara itu Kepala Dinas Sosial dan PMD Batara, Sugianto P Putra SH, mengatakan, sesuai instruksi Bupati pihaknya langsung menangani korban bencana kebakaran dengan membangun tenda penampungan sementara dan akan memberikan bantuan logistik.

“Kita memasang tenda darurat untuk para korban. Dalam kejadian ini satu orang informasinya meninggal dunia,” kata Sugianto didampingi Eveready nor, Rabu (22/2) pagi.

Kasus kebakaran besar Batara di awal tahun ini sudah ditangani Polres Batara.

Petugas sudah melakukan olah TKP untuk mengetahui asal muasal api. (dad/top)

 


Kompleks Lokalisasi Merong di Muara Teweh, Kabupaten Barito Utara (Batara), Kalimantan Tengah, dilalap si jago merah, Rabu (22/2) sekitar pukul 02.00


Redaktur & Reporter : Soetomo

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News