Lokasi Kebakaran Depot Pertamina Plumpang Jadi Tontonan hingga Objek Konten Warga
Sabtu, 04 Maret 2023 – 17:38 WIB

Ratusan warga mendatangi lokasi kebakaran Depot Pertamina Plumpang, Jakarta Utara, Sabtu (4/3). Foto: Kenny Kurnia Putra/JPNN.com
jpnn.com, JAKARTA - Kebakaran hebat melanda Depot Pertamina Plumpang, Kecamatan Koja, Jakarta Utara, Jumat (3/3).
Sebanyak 17 orang meninggal dunia dan puluhan mengalami luka-luka akibat peristiwa tersebut.
Dari pantauan JPNN.com di lokasi, sisa-sisa kebarakan tersebut masih berserakan.
Lokasi kebakaran hebat itu menjadi tontonan warga.
Tak sedikit yang mengabadikan momen pascakebakaran tersebut dengan gawainya.
Tino, salah satu warga menyebutkan dirinya mendatangi lokasi kebakaran itu untuk melihat langsung dampak yang ditimbulkan.
"Ingin melihat saja. Semalam ramai dan saya penasaran," kata Tino singkat.
Kurang lebih jalan sepanjang 800 meter di lokasi tersebut dipadati oleh warga yang berlalu lalang.
Lokasi kebakaran Depo Pertamina Plumpang, Jakarta Utara menjadi tontonan warga sekitar.
BERITA TERKAIT
- Ayah & Anak Meninggal Akibat Kebakaran di Kedung Rukem Surabaya
- Elnusa Petrofin Bersihkan Area Dekat Pemukiman untuk Menuntaskan Aspirasi Warga
- Korsleting Listrik di Toko Penjual Petasan Jadi Petaka
- Polisi Usut Penyebab Kebakaran Puluhan Kios di Sukahaji Bandung
- Sukahaji Membara di Tengah Konflik Lahan, Puluhan Kios Hangus
- Penganiayaan 2 Balita di Jakut, Sahroni Minta Polisi Pastikan Korban Mendapat Trauma Healing