Lokasi Penahanan Nazaruddin Belum Ditentukan
Sabtu, 13 Agustus 2011 – 13:23 WIB

Lokasi Penahanan Nazaruddin Belum Ditentukan
JAKARTA - Sampai saat ini, Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) belum bisa memastikan rumah tahanan negara (Rutan) yang akan digunakan untuk menahan tersangka kasus suap proyek wisma atlet, M Nazaruddin. Wakil Ketua KPK M Jasin menuturkan, pihaknya masih melakukan koordinasi dengan pihak kepolisian terkait kepastian tempat penahanan Nazaruddin.
"Kami masih melakukan koordinasi dengan Polri," kata Jasin, Sabtu (13/8). Meski begitu, Jasin berharap rutan untuk menahan Nazaruddin lokasinya strategis bagi KPK untuk memperlancar proses pemeriksaan dan pemantauan.
Seperti diketahui, Nazaruddin yang sudah menjadi buronan KPK sejak bulan Juli silam akhirnya ditangkap di Kolombia, Minggu (7/8) lalu. Nazaruddin menjadi tersangka atas dasar pengembangan penyidikan kasus suap proyek wisma atlet yang telah mengantarkan Mindo Rosalina Manulang sebagai pesakitan.
Saat ini, Nazaruddin sedang berada dalamm perjalanan ke Indonesia. Diperkirakan pesawat yang membawa Nazaruddin akan tiba di Jakarta sore ini.(gel/jpnn)
JAKARTA - Sampai saat ini, Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) belum bisa memastikan rumah tahanan negara (Rutan) yang akan digunakan untuk menahan
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
BERITA TERKAIT
- Besok Tes PPPK Tahap 2 Dimulai, Honorer Belum Bisa Cetak Kartu Ujian
- TNI Masuk Kampus, Legislator PDIP: Perguruan Tinggi Bukan Medan Pertempuran
- Didukung Dedi Mulyadi hingga Wamendikdasmen, BPN Justru Kalah Sengketa Lahan SMAN 1 Bandung
- Tokoh Masyarakat Papua Dukung Aparat Tindak Tegas OPM
- Aktivis KNPI Jakarta David Hamka Minta Gubernur Pramono Optimalkan Peran Pemuda Cegah Tawuran
- Waspada Hujan Hari Ini di Sejumlah Wilayah di Indonesia