Lolos Babak Ketiga, Federer Malah Kaget

jpnn.com - MONTE CARLO - Roger Federer mengawali kiprahnya di Monte Carlo Master 2014 dengan mulus. Federer sukses menekuk wakil Republik Ceko, Radek Stepanek dengan skor 6-1, 6-2 di Monte Carlo Country Club, Rabu (16/4).
Kemenangan itu memiliki arti ganda bagi Federer. Petenis asal Swiss itu kini memastikan satu tempat di babak ketiga. Selain itu, kemenangan tersebut juga menegaskan dominasi Federer atas Stepanek.
Federer kini unggul head to head atas Stepanek dengan agregat 14-2. Federer bahkan belum sekalipun tersentuh kekalahan ketika berjibaku kontra Stepanek dalam enam tahun terakhir.
“Agak terkejut dengan bagaimana semuanya berjalan baik. Di lapangan tanah liat, ketika Anda melakukan upper hand dari baseline, tentu akan sulit untuk menjangkaunya,” terang Federer di laman TSN, Rabu (16/4).
Ini adalah penampilan pertama Federer di Monte Carlo Masters sejak 2011. Federer pun mematok target juara. Sebab, dia pernah menelan tiga kekalahan beruntun ketika bersua Rafael Nadal di partai final pada rentang 2006-2008 lalu.
“Saya memiliki start yang bagus pada dua set itu. Saya sangat solid dengan service saya sendiri. Sangat jelas, ini adalah awal yang bagus untuk memulai pertandingan di tanah liat,” tegas Federer. (jos/jpnn)
MONTE CARLO - Roger Federer mengawali kiprahnya di Monte Carlo Master 2014 dengan mulus. Federer sukses menekuk wakil Republik Ceko, Radek Stepanek
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Practice MotoGP Argentina: Marquez Menggila, Pecco Menderita
- Cedera Lagi, Neymar Dicoret dari Skuad Timnas Brasil
- Bermain Moncer-Cetak 35 Poin, Megawati Hangestri Pertiwi Mengaku Belum Maksimal
- Pramono Anung Berupaya Menjadikan Jakarta Kota Ramah Pelari Maraton Dunia
- Andakara Prastawa dan Rifda Irfanaluthfi Cari Solusi Terbaik dalam Penanganan Cedera
- Tanpa Zheng/Huang, Ganda Campuran China di All England Tetap Mengerikan