Lomba Heboh
Oleh: Dahlan Iskan
![Lomba Heboh](https://cloud.jpnn.com/photo/arsip/watermark/2020/02/03/WhatsApp_Image_2020-02-03_at_15_33_11_(1).jpeg)
Dia tidak boleh pulang ke Tiongkok. Dia ditugaskan "menjaga kantor" di Jakarta.
Bagi orang Tionghoa di malam tahun baru Imlek (malam tadi) harus berkumpul di rumah orang tua. Sungkem. Makan-makan bersama.
Maka di setiap hari menjelang Imlek, transportasi di Tiongkok sangat "kacau". Tahun ini sekitar 400 juta orang yang harus mudik. Dari kota-kota besar ke desa-desa.
Sebagai anak desa saya teringat ketika kali pertama bermalam Idulfitri di perantauan. Menangis. Ingat kampung halaman. Ingat keluarga. Sewaktu mendengar suara takbiran dari masjid rasanya seperti sembilu yang mengiris-iris kalbu.
Pun wanita muda itu. Kali pertama dia sendirian Imlek di perantauan. Maka ketika di Kroya, saya kirim Wechat kepadanya: agar ke Bandung. Berkumpul dengan saya, istri, dan beberapa teman Senam Dahlan Iskan dari Surabaya seperti Nicky, Desy, Pipit, Yuli, dan Ati.
Kebetulan seorang perusuh Disway Bandung punya acara: Yana Priatna atau Kang Yana. Dia punya perusahaan real estate yang tergolong sukses, bahkan lagi berkembang ke Bandung Barat -ke sebuah bukit yang dia sebut sebagai "bukit 380".
Berada di proyek perumahannya ini kami -lebih 1.000 orang pesenam- serasa di puncak menara: ke arah mana pun memandang terlihat lembah nan indah.
Rupanya Kang Yana juga mengundang para perusuh. Kami saling sapa. Perusuhwati dari Jakarta, Jenny Widjaja, langsung mengundang: agar kami merayakan malam tahun baru Imlek di restonyi. Di Kelapa Gading. Di resto Sagolisious.
Heboh korupsi Rp 270 triliun, langsung kalah oleh heboh ditemukannya uang Rp 1 triliun di rumah seorang pejabat tinggi, hinggga pagar laut..
- Dukung Keberagaman Budaya, Dairy Champ Hadirkan Atraksi Naga 40 Meter di Cap Go Meh
- Danantara 1.000 T
- Khalid Zabidi: Dasco Bukan Tukang Stempel, Tetapi Pemadam Krisis
- Komite I DPD Apresiasi Langkah Menteri Nusron Wahid Menyelesaikan Kasus Pagar Laut
- Tangan Danantara
- Bank Mandiri Rayakan Penutupan Imlek 2025 Bersama Nasabah HNWI