Lomba Makan Donat, Host Acara Dahsyat Dipolisikan
jpnn.com, JAKARTA - Lomba makan donat di acara Dahsyat RCTI beberapa hari lalu berbuntut panjang. Imbasnya, Felicya Angelista salah satu host acara Dahsyat RCTI dilaporkan ke polisi.
Wanita keturunan Manado ini dinilai sudah melecehkan dan mencoreng nama baik TNI Angkatan Darat (AD).
Insiden ini terjadi saat permainan lomba makan kue pada Jumat 19 Januari 2018. Salah pesertanya adalah anggota TNI AD.
Di mana donat diikat di ujung tali, sedangkan di ujung satunya lagi diikatkan ke kaki beberapa host, salah satunya Felicya.
Saat peserta hendak memakan donat, Felicya menarik kakinya. Hal itu membuat peserta kesulitan memakannya, termasuk anggota TNI AD.
Lomba makan donat tersebut langsung menuai reaksi keras dari penonton, tak terkecuali ormas Pembela Kesatuan Tanah Air Indonesia Bersatu (Pekat IB).
Ketua Infokom Pekat IB, Sosialisman Hidayat Hasibuan melaporkan Felicya ke Polda Metro Jaya, Minggu (21/1) malam.
Laporan Hidayat terdaftar dengan Nomo: LP/393/1/2018/PMJ/Dit. Reskrimum. Felicya diduga melakukan kejahatan terhadap kesopanan yang tercantum dalam Pasal 282 ayat 2 KUHP.
Lomba makan donat tersebut langsung menuai reaksi keras dari penonton, tak terkecuali ormas Pembela Kesatuan Tanah Air Indonesia Bersatu (Pekat IB).
- Ini Lho Tampang Pengeroyok Anggota TNI Pratu Azis Purwanto
- Ulas Putusan MK, Megawati Bicara Sanksi Pidana Bagi ASN & Anggota TNI/Polri yang Tak Netral
- Kontroversi Jabatan Mayor Teddy, Refly Harun Ungkap 3 Kesalahan yang Ditutupi-tutupi
- Terdakwa James Makapedua Mengaku Anggota TNI Aktif, Kadispenad Merespons, Tegas
- Imparsial Desak DPR dan Pemerintah Setop Pembahasan RUU TNI yang Bermasalah
- Revisi UU TNI & Polemik Prajurit Aktif di Jabatan Publik; Antara Kekhawatiran dan Aturan