Lompat Pagar, Tertembak Senapan Sendiri
Selasa, 01 Mei 2012 – 23:03 WIB
UNGKAPAN senjata makan tuan tampaknya memang berlaku untuk pria Australia yang satu ini. Pengusaha pembiak kuda balap bernama Martin Hawcroft, tertembak senapannya sendiri saat melompati pagar di peternakannya di kota Sandy Hollow, New South Wales, Australia. Hawcroft memiliki salah satu usaha pembiakan kuda balap tertua di seluruh wilayah Hunter Vally, New South Wales. Peternakan seluas 400 hektar tersebut juga telah melahirkan beberapa kuda yang mampu merajai kompetisi pacuan kuda di New South Wales dan belahan Australia lainnya.(ara/jpnn)
Polisi mengatakan, mayat pria 53 tahun itu ditemukan pegawainya tersangkut di atas pagar berduri yang mengelilingi padang rumput di dekat peternakannya Senin (30/4). Sebagaimana dilaporkan Sydney Morning Herald Selasa (1/5), di perut Hawcroft terdapat luka tembakan dan di dekatnya tergeletak sebuah senapan.
Detektif Trent King dari kepolisian setempat mengatakan, pihaknya sampai saat ini tidak menemukan adanya indikasi pembunuhan atau upaya bunuh diri dalam kejadian tersebut. Namun menurutnya, polisi baru mengeluarkan pernyataan resmi setelah ada hasil otopsi dan menuntaskan penyelidikan terhadap para saksi.
Baca Juga:
UNGKAPAN senjata makan tuan tampaknya memang berlaku untuk pria Australia yang satu ini. Pengusaha pembiak kuda balap bernama Martin Hawcroft, tertembak
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
BERITA TERKAIT
- Gencatan Senjata Tak Berpengaruh, Tentara Israel Tetap Lakukan Pelanggaran di Lebanon
- Arab Saudi Janjikan Pelayanan Kelas Dunia untuk Jemaah Haji & Umrah
- Korsel Diguncang Skandal Politik, Korut Pamer Rudal Hipersonik
- Jerman dan Amerika Diguncang Aksi Teror, Prancis Panik
- Iran Izinkan Anak 14 Tahun Jalani Operasi Plastik demi Kecantikan
- Elite Palestina Siap Bernegosiasi dengan Bos Intel Israel di Doha