Longboat Bermuatan 15 Penumpang Tenggelam Dihantam Ombak Besar
jpnn.com, BURU SELATAN - Sebuah longboat berpenumpang 15 orang tenggelam setelah dihantam ombak besar di perairan Pulau Kabat, Kecamatan Leksula, Kabupaten Buru Selatan, Provinsi Maluku, Kamis (20/1) sekitar pukul 08.10 WIT.
"Longboat itu juga membawa barang berupa pisang dan cili," kata Kabid Humas Polda Maluku Kombes Muhammad Roem Ohoirat.
Kombos Roem mengungkapkan longboat yang dikemudian Sudirman Marua (51) berangkat menuju Leksula dari Desa Sekat sekitar pukul 04.00 WIT.
Saat berada di perairan Pulau Kabat, bagian samping kapal itu dihantam ombak hingga air masuk ke dalam dan menyebabkan longboat tenggelam.
Kejadian itu membuat ke-15 penumpang melompat ke laut untuk menyelamatkan diri.
Beruntung tak lama setelah kejadian tersebut, sebuah kapal melintas di lokasi kejadian, sehingga seluruh penumpang longboat berhasil dievakusi.
Petugas dari Polsek Leksula langsung menuju lokasi kejadian setelah menerima informasi mengenai kecelakaan tersebut.
Namun saat sejumlah polisi sampai di tempat kejadian, semua korban kecelakaan sudah diselamatkan oleh Kapal Sinar Palea yang sedang melewati tempat itu.
Longboat bermuatan 15 penumpang tenggelam dihantam ombak besar saat melintas di perairan Pulau Kabat, Buru Selatan, Maluku
- Pilkada Landak 2024: Tim Paslon Karolin – Erani Laporkan Oknum Polres Landak ke Polda Kalbar
- Respons Cepat, Jasa Raharja Beri Santunan kepada Korban Kecelakaan Kru TV One
- Minta Polisi Cek HP Pegawai Komdigi Pelindung Situs Judi Online, Sahroni: Bongkar Jaringannya!
- Pengobatan Korban Tabrak Lari Truk Kontainer di Tangerang Dijamin Jasa Raharja
- Polisi Tangkap Pemuda Penyekap sekaligus Perudapaksa Gadis 11 Hari
- 5 Berita Terpopuler: Kasus Guru Supriyani Berujung Pahit, 6 Polisi Diperiksa Propam, Begini Penjelasannya