Longgarkan Regulasi Demi Dongkrak Dana Repatriasi

Otoritas Jasa Keuangan (OJK) mengklaim terbuka terhadap penambahan perusahaan sekuritas dan perusahaan manajer investasi (MI) sebagai pintu masuk dana amnesti pajak. Itu dengan catatan, perusahaan tersebut telah memenuhi syarat.
Di sisi lain, OJK menghapus kewajiban tender offer bagi pemilik saham di atas 51 persen. Aturan itu berlaku khusus untuk kebijakan amnesti pajak. Regulasi itu sudah diteken dan mulai berlaku efektif.
”Saya sudah teken aturan tender offer,” tegas Ketua Dewan Komisioner OJK Muliaman Hadad.
Tender offer adalah penawaran untuk membeli saham suatu perusahaan biasanya di atas harga pasar, dengan pembayaran tunai, sekuritas, atau keduanya. Itu sering dilakukan dengan tujuan untuk menguasai perusahaan sasaran.
Berdasar peraturan IX.H.1 terkait pengambilalihan perusahaan terbuka diungkap setiap akuisisi melebihi 51 persen wajib melakukan tender offer. Khusus peserta tax amnesty, pemegang saham tidak perlu melakukan tender offer. (far/jos/jpnn)
JAKARTA – Otoritas pasar modal akhirnya memangkas modal kerja bersih disesuaikan (MKBD) sekuritas menjadi Rp 25 miliar. Pemotongan dilakukan
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Hari Ini Pemprov DKI Gratiskan Tarif Transjakarta Khusus Untuk Perempuan
- Iwan Sunito Siap Dukung Program 3 Juta Rumah Lewat Kolaborasi Swasta
- Rencana Impor Diklaim Tak Bakal Ganggu Swasembada Pangan Nasional
- Dirut Bank DKI Jamin Dana Nasabah Aman dan Non-tunai KJP Plus Tetap Lancar
- Harga Emas Antam Hari Ini 20 April 2025, UBS dan Galeri24 Sama Saja
- Transaksi Tabungan Emas Pegadaian Diproyeksikan Naik 10 Kali Lipat pada Akhir April