Longsor di Dusun Kepayang, Akses Jalan Kelawi-Totoharjo Terputus
Selasa, 22 Januari 2019 – 03:37 WIB

Jalur alternatif yang rawan longsor. Foto; JPG/Pojokpitu
jpnn.com, BAKAUHENI - Hujan deras yang mengguyur Kecamatan Bakauheni, Lampung Selatan, menyebabkan banjir dan longsor di Dusun Kepayang.
Akibatnya jalur yang menghubungkan ke Dusun Belebuk, Desa Totoharjo terputus. Sehingga para pengendara harus mencari jalan alternatif.
“Longsor di Dusun Kepayang, Desa Kelawi menutup jalan ke Desa Totoharjo,” kata Camat Bakauheni Zaidan saat dihubungi Radarlampung.co.id, sekitar pukul 23.10 WIB, Senin (21/1)
Baca Juga:
Zaidan menyatakan, tanah yang longsor menutup seluruh badan jalan. Dibutuhkan alat berat untuk membersihkannya.
“Kita masih nunggu alat berat. Tapi sepertinya (datang) besok (hari ini, Red),” ucapnya. (rnd/ais)
Hujan deras yang mengguyur Kecamatan Bakauheni, Lampung Selatan, menyebabkan banjir dan longsor di Dusun Kepayang.
Redaktur & Reporter : Budi
BERITA TERKAIT
- Prajurit TNI AL Sigap Mengevakuasi Warga Terdampak Banjir di Pesawaran Lampung
- Geger Mayat Tanpa Identitas di Lampung Selatan, Ini Ciri-cirinya
- Ketua Yayasan Buka Suara Soal Kisruh Internal Universitas Malahayati Lampung
- Polda Lampung Ungkap Hasil Forensik Peluru yang Menewaskan 3 Polisi di Lokasi Sabung Ayam
- Kopda Basar Tembak Mati 3 Polisi di Lampung, Peltu Lubis Berjudi
- Ini Kata Komnas HAM soal Kasus 3 Polisi Diduga Ditembak Oknum TNI