Longsor, Jasad Ibu dan Anaknya Ditemukan Saling Berpelukan
jpnn.com, SIBOLGA - Jasad korban tertimbun longsor di Kampung Baru, Lingkungan VII, Kelurahan Aek Manis, Kecamatan Sibolga, Kota Sibolga, Sumatera Utara (Sumut), sudah ditemukan, Senin (26/3) malam.
Linda Junita, 35, yang tengah hamil lima bulan itu ditemukan berpelukan dengan anaknya Flara Citra Kirana, 7, dalam kondisi tak bernyawa.
Sedangkan satu anaknya lagi bernama Audi Pane berhasil selamat namun dalam keadaan luka parah.
Para korban kemudian dievakuasi ke RS FL Tobing Sibolga dan yang selamat masih dalam perawatan intensif.
“Sewaktu kejadian, mereka sedang berada di rumah. Lalu, tiba-tiba dinding rumah korban diterjang longsor dan menimpa mereka,” ujar Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Sibolga, Juangon Daulay.
Dia menyebutkan, butuh waktu sekira dua jam bagi petugas BPBD yang dibantu warga mengevakuasi jasad korban yang tertimbun material longsor sedalam satu meter.
Ibu Hamil 5 Bulan dan Anaknya Tewas Tertimbun Longsor
“Jasad kedua korban ditemukan dalam kondisi saling berpelukan,” sebutnya.
Jasad korban tertimbun longsor di Kampung Baru, Lingkungan VII, Kelurahan Aek Manis, Kecamatan Sibolga, Sibolga, Sumut, sudah ditemukan, Senin (26/3) malam.
- BNBP: 10 Korban Tewas Tertimpa Longsor di Karo Sudah Dievakuasi
- 2 Rumah Warga di Trenggalek Rusak Parah Diterjang Longsor
- 3 Korban Longsor di Purworejo Ditemukan Sudah Meninggal Dunia
- Satu Keluarga di Bruno Purworejo Tertimbun Longsor, 3 Orang Meninggal
- Ketua DPRD Kota Sibolga: Saya Berkomitmen Menjalankan Tanggung Jawab Secara Profesionalisme
- 4 Santri Meninggal Tertimpa Tembok Ambruk di Pesantren Sukabumi