Lora se-Madura Bertekad Menangkan Jokowi - Ma'ruf
Di Pilpres ini bisa dibilang pertarungan ideologi NU dengan kelompom radikal yang nyata berada di barisan paslon nomor urut 02.
”Kemarin saya sowan ke Kiai Anwar (KH Anwar Iskandar, Pengasuh Ponpes Al Amien, Lirboyo, Kediri). Beliau juga mengatakan bahwa di Pilpres kali ini banyak yang dipertaruhkan, termasuk ideologi NU. Kiai Anwar juga berharap warga NU bersatu untuk memenangkan 01 agar NU, NKRI ini selamat dari ancaman kelompok radikal,” kata Gus Oqi yang juga Ketua Pembina Master C19 Portal KMA ini.
Sementara itu, Direktur Master C19 Portal KMA, Doddy Dwi Nugroho mengaku senang mendengar Lora se-Madura telah membulatkan tekad memenangkan paslon nomor urut 01. Doddy meyakini, para Lora bisa mengajak para santri dan warga NU untuk memilih nomor urut 01 di Pilpres nanti.
”Kami (Master C19 Portal KMA) memang harus merangkul para Gus atau Lora untuk bersama-sama memenangkan KMA. Setelah berkeliling Jawa Timur, kami akan ke Sulawesi Selatan. Di sana kami juga akan memantapkan simpul-simpul NU memenangkan KMA,” tandasnya.
Di hadapan Gus Oqi, salah satu Lora dari Pamekasan mengakui tidak mudah membalikkan suara Pilpres 2014. Akan tetapi, dia meyakini pada Pilpres 2019 mendatang, Jokowi – KMA akan menang. ”InsyaAllah Gus, di Pilpres nanti, Pak Jokowi dan Kiai Ma’ruf Amin akan menang di Pamekasan,” pungkasnya.(jpg/jpnn)
Perolehan suara Joko Widodo yang berpasangan dengan Jusuf Kalla, kalah telak di Madura, Jawa Timur, pada Pilpres 2014. Hasil itu akan dijadikan cambuk bagi para kiai dan lora atau gus se-Madura untuk membalikkan keadaan.
Redaktur & Reporter : Budi
- Deddy Sitorus Bicara Soal Perubahan Sikap Jokowi Setelah Pilpres 2019, Jleb Banget!
- Prabowo Pernah Ucapkan 'Ndasmu' untuk Klaim Presiden Jokowi soal Pertumbuhan Ekonomi
- Debat Perdana Capres, Anies Didukung Ayah Korban Tewas Kerusuhan Pilpres 2019
- Saiful Mujani Ingatkan Jangan Sampai Terulang Perbuatan Merusak Demokrasi
- Banyak Keunggulan, Erick Thohir Bisa Diterima Semua Elemen Masyarakat
- Banteng Jatim Bikin Merinding, Ganjar Pranowo Bakal Seriusi Madura & Tapal Kuda