Lorenzo Anggap Marquez Bukan Pesaing

Lorenzo Anggap Marquez Bukan Pesaing
Lorenzo Anggap Marquez Bukan Pesaing
“Suatu ketika anda merasa lebih baik dan lebih kuat. Namun, suatu ketika, anda merasa kurang. Dalam situasi ini, lebih baik adalah tetap santai dan berusaha untuk finish seperti yang kamu harapkan,” tambah Lorenzo.

Pembalap asal Spanyol itu juga mengingatkan Marquez untuk tetap membumi. Sebab, kompetisi masih panjang dan bakal sangat ketat. Apalagi dengan kemenangan di Austin, semua pembalap tentu akan menjadikan Marquez sebagai sasaran tembak untuk dikalahkan.

Nah, dari situ, mental yang akan memegang peranan penting. Jika Marquez bisa memupuk mentalnya, dia akan bertahan bahkan lebih baik lagi. Namun, jika mentalnya drop, Marquez diprediksi tidak akan bisa melanjutkan sensasinya lagi.

“Ketika Anda masih berusia 20 tahun dan berstatus rookie di MotoGP, Anda akan melihat hal berbeda. Anda akan memiliki banyak pertunjukan emosi dan tidak takut untuk tabrakan. Ketika Anda sudah lebih dewasa, Anda akan lebih berhati-hati dengan semua resiko,” tegas pembalap yang berulang kali datang ke Indonesia itu. (jos/jpnn)


CATALUNYA - Pembalap Honda Marc Marquez menjadi buah bibir ketika mampu menjadi juara di MotoGP seri Austin. Gelar itu  membuatnya menorehkan


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News