Lorenzo Memang Sakti, Rossi Sampai Ampun-ampun

jpnn.com - JEREZ – Sesi latihan bebas hari pertama MotoGP seri Spanyol berjalan sempurna bagi Jorge Lorenzo. Gacoan Movistar Yamaha itu sukses menyapu bersih dua latihan yang dilangsungkan.
Setelah menang pada sesi pertama, Lorenzo mengulanginya pada sesi kedua. Lorenzo membukukan waktu satu menit 39,555 detik di Sirkuit Jerez, Jumat (22/4) malam WIB.
Hasil berbeda dibukukan sang rekan setim Valentino Rossi. Pembalap berjuluk The Doctor itu babak belur karena hanya berada di urutan kedua setelah mengemas waktu satu menit 40,282 detik.
Itu adalah penurunan cukup drastis bagi Rossi. Sebelumnya, pembalap asal Italia itu sukses berada di posisi ketiga pada latihan pertama. Sesi latihan kedua juga menjadi sejarah bagi Suzuki dan Aprilia.
Keduanya menjad tim terakhir yang mulai menggunakan winglet di mesin MotoGP. Sementara itu, Michelle Pirro kembali menggantikan Danilo Petrucci. (jos/jpnn)
Hasil latihan bebas kedua MotoGP Spanyol:
1. Jorge Lorenzo (Movistar Yamaha) 1m 39.555s
2. Marc Marquez (Repsol Honda) 1m 39.900s
- Era Baru Timnas Basket Indonesia, David Singleton Dipercaya Jadi Pelatih di SEA Games 2025
- 4 Pemain All Stars Lengkapi Skuad SDN Srengseng 01 yang Dikirim SKF ke Gothia Cup 2025
- Jadi Sponsor Utama PBSI, BNI Dukung Tim Bulutangkis Indonesia Berlaga di Sudirman Cup 2025
- Liga 1: Andre Rosiade Merasa Semen Padang Sudah Diatur untuk Degradasi
- Fadil Imran Punya Target Tinggi, Fajar Alfian Cs Harus Tembus Final Sudirman Cup 2025
- Tanpa Jorji, Fajar Alfian cs Raih Kemenangan di Pertandingan Simulasi Sudirman Cup 2025