Lorenzo Menjaga Jarak Aman
Kamis, 17 Juni 2010 – 03:13 WIB
LONDON - Balapan MotoGP musim 2010 masih belum berlangsung separo jalan. Termasuk MotoGP Inggris di Sirkuit Silverstone akhir pekan ini, masih ada 13 balapan lagi. Namun, MotoGP Inggris memegang peran penting dalam perburuan gelar juara tahun ini. Balapan di Siverstone akan berarti krusial bagi kampanye Lorenzo menuju gelar juara pertamanya di kelas premier. Jarak poin yang dimiliki Lorenzo dengan para rivalnya masih jauh dari aman. Apalagi, dengan tidak adanya Rossi di lintasan, Lorenzo menjadi bidikan utama bagi rival-rivalnya.
Juara bertahan Valentino Rossi dipastikan absen dalam balapan pertama di Silverstone setelah tak muncul di kalender GP kelas utama dalam 24 tahun terakhir. Pembalap Fiat Yamaha asal Italia itu masih menjalani pemulihan atas cedera patah tulang kaki kanan yang didapatnya di MotoGP Italia lalu. Rekan setimnya, Jorge Lorenzo bakal mewakili timnya sendiri karena Yamaha tak kunjung memilih pengganti Rossi.
Baca Juga:
Rossi diperkirakan akan absen dalam beberapa balapan. Peluangnya untuk mempertahankan gelar pun ikut menipis. Kandidat utama menuju gelar juara pun beralih ke Lorenzo yang kini berada di puncak klasemen. Lorenzo unggul 25 poin atas pembalap Repsol Honda, Dani pedrosa.
Baca Juga:
LONDON - Balapan MotoGP musim 2010 masih belum berlangsung separo jalan. Termasuk MotoGP Inggris di Sirkuit Silverstone akhir pekan ini, masih ada
BERITA TERKAIT
- Kabar Irwansyah Hengkang dari Pelatnas Cipayung, Fadil Imran Jawab Begini
- Persib Jamu Borneo FC di Stadion GBLA, Bobotoh Boleh Datang, tetapi
- Gandeng Konsuiltan Manajemen, PBSI di Tangan Fadil Imran Mencoba Terukur dan Transparan
- Pelatih Persib Bojan Hodak Sebut Stadion GBLA Belum Siap Dipakai Melawan Borneo FC
- PB Perpani dan Djarum Foundation Berkolaborasi Jaring Atlet Panahan Terbaik Indonesia
- Timnas Indonesia vs Arab Saudi: Kevin Diks Terancam Absen, Siapa Penggantinya?