Lorenzo Sabet Pole Position di San Marino

jpnn.com - MISANO - Jorge Lorenzo punya peluang besar merebut kemenangan di balapan MotoGP seri San Marino. Pasalnya, pembalap Movistar itu bakal memulai balapan dari pole position.
Itu terjadi setelah Lorenzo mampu menjadi pembalap tercepat dengan catatan waktu satu menit 33,238 pada sesi kualifikasi yang dilangsungkan di Sirkuit Misano, Sabtu (13/9) malam WIB.
Posisi kedua ditempati gacoan Pramac Ducati, Andrea Iannone yang membukukan waktu satu menit 33,289 detik. Sementara, posisi ketiga dihuni Valentino Rossi dengan waktu satu menit 33,302 detik. (jos/jpnn)
Hasil kualifikasi MotoGP San Marino:
1. Jorge Lorenzo (Yamaha) 1m33.238s
2. Andrea Iannone (Pramac Ducati) 1m 33.289s
3. Valentino Rossi (Yamaha) 1m 33.302s
4. Marc Marquez (Honda) 1m 33.360s
5. Dani Pedrosa (Honda) 1m 33.418s
6. Andrea Dovizioso (Ducati) 1m 33.439s
7. Pol Espargaro (Tech 3 Yamaha) 1m 33.557s
8. Aleix Espargaro (Forward Yamaha) 1m 33.713s
9. Bradley Smith (Tech 3 Yamaha) 1m 33.761s
10. Stefan Bradl (LCR Honda) 1m 33.995s
MISANO - Jorge Lorenzo punya peluang besar merebut kemenangan di balapan MotoGP seri San Marino. Pasalnya, pembalap Movistar itu bakal memulai balapan
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Perpisahan Pahit Kevin Diks dengan FC Copenhagen
- MotoGP 2025: Marc Marquez, Harmoni Pembalap Hebat dan Motor yang Tepat
- Pengakuan Blak-blakan Pelatih Madura United Seusai Laga Melawan Persebaya
- Sudirman Cup 2025: Menanti Sinergi Pemain Senior dan Junior
- NBA Playoffs: Thunder Mencukur Grizzlies dengan Rekor Gila!
- Final Four Proliga 2025: Hanya LavAni yang Belum Ternoda