Lorenzo: Saya akan Lebih Kasar
Tampilkan Desain Nomor Baru di Sepang
Senin, 16 Januari 2012 – 09:55 WIB

Lorenzo: Saya akan Lebih Kasar
"Saya sudah menjajal Yamaha M1 bermesin 1.000 cc. Saya yakin bisa lebih kompetitif musim ini dibandingkan musim lalu," kata Lorenzo dalam wawancara dengan Jawa Pos di Jakarta kemarin (15/1).
Menunggangi motor yang lebih besar, Lorenzo telah menyiapkan kondisi fisiknya agar lebih kuat. Itu dibutuhkan agar dia bisa lebih kasar kepada motornya nanti. Pembalap yang mengidolakan klub sepak bola Barcelona itu menyatakan lebih rajin ke gym.
Kepada Yamaha, dia juga telah meminta beberapa hal yang harus ditingkatkan dari Yamaha M1. Salah satunya adalah power. Musim lalu hal itu juga menjadi salah satu kelemahan utama Yamaha M1. Selain power," Lorenzo juga meminta akselerasi juga harus ditingkatkan.
Yamaha dan Lorenzo masih memiliki tiga kali uji coba lagi untuk menutupi kelemahan-kelemahan yang masih ada. Akhir bulan ini, kontestan MotoGP 2012 akan melakukan uji coba di Sirkuit Sepang, Malaysia. Uji coba itu akan menjadi tolok ukur awal berhasil atau tidaknya pengembangan yang dilakukan masing-masing tim. Pengembangan itu dilakukan atas hasil dua uji coba pada tahun lalu.
JAKARTA - Belum pernah berlomba dengan motor mesin 1.000 cc tidak membuat pembalap Yamaha Factory Racing Jorge Lorenzo pesimistis menyambut MotoGP
BERITA TERKAIT
- LA Lakers Hancur Lebur di Gim 1 Babak Pertama NBA Playoffs
- Liga Inggris: Aston Villa Taklukkan Newcastle United 4-1
- Persija Menang, Persib Butuh 8 Poin, Cek Klasemen Liga 1
- Hasil NBA Playoffs: Nuggets Pukul Clippers, Pacers Hantam Bucks
- Marc Marquez Terus Mendominasi, Ducati Beri Warning kepada Pecco Bagnaia?
- Peringati HUT Ke-91, GP Ansor Gelar Gowes 91 Km, Menpora Sediakan Doorprize Umrah