Los Blancos Krisis Striker
Jumat, 01 April 2011 – 16:17 WIB
Faktanya, sejak Januari Benzema terus menunjukkan diri sebagai bomber berbahaya. Ya, dia mencetak 12 gol sejak Januari. Bahkan, dalam liga laga terakhir Real di semua ajang, striker berusia 23 tahun itu selalu mencetak gol.
Entrenador Real Jose Mourinho yang sempat kesal dengan performa Benzema kini berbalik memujinya. "Masalah dia sebelumnya adalah obsesi menjadi pemain penting. Padahal, yang penting adalah bekerja keras dan dengan sendirinya dia akan menjadi pemain penting," kata Mourinho.
Sekarang, Real sedang membutuhkan seluruh kekuatannya untuk mengejar ketertinggalan dari penguasa klasemen Liga Primera Barcelona. Mereka mengemas 73 poin dan tertinggal lima angka di belakang Barca. Padahal, kompetisi tinggal sembilan laga lagi.
Sepanjang April, akan menjadi bulan yang paling berat buat Real dan juga Barca. Selain sama-sama bertarung di Liga Champions melawan musuh masing-masing, mereka juga akan menjalani dua laga el clasico di Liga Primera dan final Copa del Rey. (ham)
MADRID - Kekuatan Real Madrid di lini depan bakal terreduksi dalam dua laga ke depan. Penyebabnya, striker asal Prancis Karim Benzema mengalami cedera
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
BERITA TERKAIT
- Casey Stoner Minta Sprint Dihapus, MotoGP Bukan Balapan Terburu-biru
- Martin Sepertinya Ragu Bisa Memenangi Sprint MotoGP Barcelona
- Timnas Indonesia vs Jepang, Shin Tae Yong Beri Pesan Khusus untuk Skuad Garuda
- Inilah Daftar 15 Petarung UFC dengan Bayaran Tertinggi, Ada Conor McGreggor
- Timnas Indonesia vs Jepang: Shin Tae Yong Punya Permintaan kepada Jay Idzes cs
- Indonesia vs Jepang: Penyebab Jay Idzes Percaya Diri