Lotus Akhirnya Bayar Tunggakan Gaji Kimi
jpnn.com - LONDON - Lotus menepati janjinya untuk membayar tunggakan gaji Kimi Raikkonen. Tim yang bermarkas di Oxfordshire akhirnya membayar gaji Kimi untuk musim 2012 dan 2013 lalu.
Laman Motorsport, Senin (22/12) menulis, Lotus harus menggelontorkan dana sebesar USD 7 juta atau sekitar Rp 86 miliar (USD= Rp 12.343) untuk membayar dua tahun tunggakan gaji itu.
Selain itu, Lotus juga harus membayar utang sebesar USD 35 juta atau sekitar Rp 432 miliar pada Kimi. Nominal itu dibayarkan terkait dengan bonus yang harus diterima Kimi selama membela Lotus.
Keputusan itu tak lepas dari kondisi finansial Lotus yang semakin sehat. Masuknya investor baru membuat neraca keuangan Lotus kini bisa diandalkan untuk mengarungi musim 2015 mendatang.
“Situasi dengan adanya investor baru saat ini jauh lebih baik dibandingkan musim lalu. Gaji Kimi adalah salah satu utang terbesar kami. Namun, kini semuanya sudah dibayarkan,” terang Direktur Eksekutif Lotus, Matthew Carter. (jos/jpnn)
LONDON - Lotus menepati janjinya untuk membayar tunggakan gaji Kimi Raikkonen. Tim yang bermarkas di Oxfordshire akhirnya membayar gaji Kimi untuk
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Carlo Ancelotti: Mbappe hanya Perlu Bekerja Keras, Terus Berjuang
- Update Ranking FIFA: Timnas Indonesia Menempel Vietnam
- Port FC Depak Pemain Asal Brasil, Bek Persib Ini Tetap Waspada
- Sang Juara Dunia MotoGP 2024 Jajal Motor RS-GP, Bos Aprilia: Bakal Menggila
- ACL 2: Kejar Target Juara Grup, Port FC Berambisi Kalahkan Persib
- Jejak Persib di Thailand, Maung Bandung Bisa Curi 3 Poin dari Port FC?