Loudry Bikin BNI Makin Bertaji
jpnn.com - JAKARTA – Kapten Jakarta BNI Taplus Aji Maulana mengatakan, perbaikan performa sudah semakin terlihat di tubuh timnya. Memang, meski sempat menggebrak pada awal putaran pertama di Malang, BNI Taplus malah kedodoran pada laga-laga berikutnya.
Bahkan, tiket final four baru ditentukan pada hari terakhir putaran kedua di Palembang.
"Alhamdulillah kami bisa meraih hasil positif pada seri final four di Bandung ini. Semoga saat di Yogyakarta, hasil kami lebih baik. Tapi, sejauh ini kami baru 75 persen, masih ada ruang untuk perbaikan lagi," ujar Aji saat dihubungi Jawapos.com, Minggu (1/5).
Sejak final four, ada sosok menarik yang mendampingi skuat BNI Taplus di setiap pertandingan. Dia adalah mantan setter timnas Indonesia Loudry Maspaitella yang juga legenda BNI Taplus.
Loudry berada di tim sebagai asisten pelatih sekaligus bekerja sama dengan mantan partnernya kala masih sama-sama bermain di BNI Taplus Eduardo.
"Saya akui kehadiran Loudry sangat membantu. Dia banyak memberi masukan kepada saya dan juga memberi suntikan moral kepada pemain di lapangan. Apalagi dia kan legenda, juga pernah membawa BNI Taplus juara bersama Eduardo," papar Aji. (ira/jos/jpnn)
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Pertamina Eco RunFest 2024 Siap Digelar, Ini Jadwal Pengambilan Race Pack Collection
- Race MotoGP Barcelona: Pecco Bilang Ada 8 Pembalap akan Menghalangi Martin
- Sembilan Inorga Ramaikan Jakarta Sport Festival 2024
- Luar Biasa! Pasangan Baru Thailand Juara Kumamoto Masters 2024
- Martin atau Pecco Juara Dunia MotoGP 2024? Ini Hitungannya
- Hasil UEFA Nations League: Jerman Berpesta Gol ke Gawang Bosnia-Herzegovina