Low Sampaikan Empati Pada Brasil

jpnn.com - BELO HORIZONTE- Joachim Low menyampaikan empatinya setelah Jerman menekuk Brasil dengan skor 7-1 (5-0) pada babak semifinal Piala Dunia 2014 di Estadio Mineirao, Rabu (9/7) dini hari WIB.
Low mengaku paham dengan isi hati para pemain, pelatih dan semua pendukung Brasil. Pasalnya, Low juga pernah berada di posisi Brasil. Yakni, ketika Jerman gagal di semifinal Piala Dunia 2006 silam.
“Setelah kekalahan atas Italia, kami jadi tahu bagaimana perasaan segenap warga Brasil. Kami harus tetap bersikap sederhana,” terang Low sebagaimana dilansir laman Football Italia.
Low menambahkan, kemenangan itu merupakan hal yang di luar prediksinya. Bagaimanapun, mengalahkan Brasil di depan publik sendiri dengan skor sangat telak tentu bukan hal yang mudah.
“Kini kami harus memikirkan pertandingan selanjutnya. Kami tahu, jika kami bermain dengan kemampuan terbaik, kami akan memenangkan pertandingan,” tegas Low.(jos/jpnn)
BELO HORIZONTE- Joachim Low menyampaikan empatinya setelah Jerman menekuk Brasil dengan skor 7-1 (5-0) pada babak semifinal Piala Dunia 2014 di Estadio
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Real Madrid Dikabarkan akan Memperpanjang Kontrak Vinicius Junior
- Menjelang El Clasico, Flick Bersimpati dengan Situasi yang Dialami Ancelotti
- Sudirman Cup 2025: Harapan Jonatan Christie Seusai Didapuk Jadi Kapten Tim Indonesia
- Jadwal Final Four Proliga 2025 Seri Semarang: Electric PLN Berburu Kemenangan Perdana
- Scooter Prix 2025 Segera Digelar, Total Hadiah Mencapai Lebih Dari Rp 1 Miliar
- Paul Munster Menuju Bhayangkara Presisi Lampung FC?